- Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, bicara pemanggilan dirinya ke pemusatan latihan timnas Indonesia.
- Ryuji Utomo sangat senang dan semangat usai kembali dipanggil timnas Indonesia sejak terakhir pada tahun 2017.
- Pemanggilan timnas Indonesia kali ini dipercaya Ryuji Utomo sebagai buah dari kerja kerasnya, terutama bersama Persija.
SKOR.id - Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, bicara soal pemanggilan dirinya untuk mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia.
Ryuji adalah salah satu dari 29 pemain yang dipanggil untuk bergabung ke training center (TC) timnas Indonesia pada 23 Juli 2020.
Momen ini tentu spesial baginya. Sebab terakhir kali bek berusia 25 tahun memperkuat panji Garuda adalah di SEA Games 2017.
"Alhamdulillah, pastinya selalu senang dan semangat setiap diberi kesempatan untuk membela Garuda," kata Ryuji dilansir dari laman resmi klub.
"Ini juga menandakan bahwa saya harus bekerja super-keras sebagai bentuk syukur dan harus selalu berusaha memberikan prestasi terbaik untuk Indonesia," ia menambahkan.
Lebih lanjut mantan pemain PTT Rayong ini meyakini bahwa kesempatan kembali ke timnas Indonesia tidak terlepas dari kerja kerasnya selama ini.
"Saya selalu percaya kerja keras tidak pernah mengkhianati hasil. Mungkin inilah salah satu buktinya," ucap Ryuji, Rabu (22/7/2020).
"Saya berambisi membalas kepercayaan dengan memberikan kemampuan terbaik," pemain yang pernah membela Al-Najma, Bahrain, itu memungkasi.
Adapun Ryuji bukan satu-satunya pemain Persija yang dipanggil untuk ikut pemusatan latihan timnas Indonesia level senior.
Ada pula Evan Dimas (gelandang) dan Osvaldo Haay (penyerang sayap) yang memang merupakan nama langganan di timnas Indonesia.
Pemusatan latihan akan dilakukan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, hingga 8 Agustus sebagai persiapan menuju laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Oktober mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Semua Pemain Timnas Indonesia Adalah Pilihan Shin Tae-yong, Isu Titipan Mengguap
PSSI Kunjungi Kedubes Korea Selatan Bicarakan Agenda TC Timnas Indonesia U-19
Manager Bhayangkara FC Berharap Pemainnya yang Dipanggil Timnas Indonesia Tunjukkan Performa Terbaik