- Pelatih timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, mengaku sangat menjaga mental pemain dalam TC menuju Piala Asia U-16 2020.
- Langkah Bima Sakti dalam menjaga mental pemain salah satunya dengan menyita gawai para pemain.
- Pelatih asal Balikpapan, Kalimantan Timur, itu mengaku mental pemain muda lebih rentan terganggu salah satunya dari media sosial.
SKOR.id - Pelatih timnas Indonesia U-16, Bima Sakti Tukiman, sangat menjaga mental pemainnya pada pemusatan latihan kali ini.
Hal itu diungkapkan Bima Sakti dalam webinar mengenai update TC timnas Indonesia U-16 bersama pewarta, Sabtu (18/7/2020) siang.
Bima Sakti mengaku mental pemain muda lebih rentan terganggu salah satunya dari media sosial.
Pelatih asal Balikpapan, Kalimantan Timur, itu mengungkapkan saat ini banyak pemainnya yang sudah dikenal dan digemari oleh masyarakat luas.
"Saya akui sebagian besar pemain sudah dikenal dan digemari banyak orang. Terutama di media sosial, followers mereka bertambah banyak," katanya.
"Saya tidak ingin keadaan ini menjadi gangguan pemain dalam TC, jadi saya sudah menyita gadget semua pemain agar fokus dalam pemusatan latihan," ujar Bima.
Bima mengaku memberikan kesempatan pemain untuk bermain gawai selepas latihan (sore) dan akan dikumpulkan kembali malam hari sebelum mereka beristirahat.
"Saya membatasi mereka untuk tidak bermain media sosial dengan berlebihan, karena itu akan memengaruhi mental mereka," Bima menambahkan.
Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi event penting pada tahun ini di Bahrain, yakni Piala Asia U-16 2020. Turnamen ini akan dilaksanakan pada November mendatang.
Saat ini, para pemain timnas Indonesia U-16 sudah memasuki minggu kedua dalam pemusatan latihan (TC), di Bekasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Timnas Indonesia U-16 Lainnya:
Respons Bima Sakti Usai TC Timnas Indonesia U-16 Dipantau Langsung Ketum PSSI
Ketum PSSI Pantau Langsung TC Timnas Indonesia U-16, Ini Pesannya ke Pemain
Piala Asia U-16 2020: Kapten Timnas Indonesia U-16 Tak Pusing Pikirkan Calon Lawan