- CD Polillas Ceuta dengan senang hati menerima timnas Indonesia U-19 memakai fasilitas latihan mereka.
- Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri sambut, menyambut baik tawaran CD Polillas Ceuta untuk timnas Indonesia.
- Saham klub Spanyol, CD Polillas Ceuta, diakusisi Batavia Sports Grup yang berkolaborasi dengan Akademi ASIOP.
SKOR.id - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, menyambut baik akuisisi saham CD Polillas Ceuta oleh Batavia Sports Grup (BSG) yang berkolaborasi dengan Akademi ASIOP.
Menurut Indra Sjafri, hal ini sangat positif karena akan menjadi pintu masuk bagi pemain Indonesia berkiprah di Eropa.
"Kalau selama ini kan trial itu tingkat error-nya tinggi, tapi kalau dimatangkan di dalam kompetisi itu memudahkan para talent scouting Eropa," kata Indra Sjafri.
Selain itu, demi kemajuan sepak bola Indonesia, Polillas Ceuta juga menawarkan kepada PSSI untuk menggunakan fasilitas klub jika ingin menggelar pemusatan latihan timnas.
Hal ini juga disambut baik Indra Sjafri, mengingat timnas Indonesia U-19 akan tampil di Piala Dunia U-20 2021, yang juga berencana melangsungkan pemusatan latihan.
"Bisa saja terlebih fasilitasnya juga ada. Tentu kami lihat nanti bahwa tawaran ini sangat baik sekali," ucap mantan pelatih timnas Indonesia U-19 ini.
"Saya akan sampaikan ke Ketum (Ketua Umum PSSI) bahwa bisa memakai fasilitas CD Polillas Ceuta untuk timnas Indonesia," Indra menambahkan.
Direktur Utama BSG, Ade Prima Syarif, mengaku akan dengan senang hati jika timnas membutuhkan tempat yang kompetitif untuk melaksanakan pemusatan latihan.
Terlebih, daerah Ceuta juga salah satu tempat yang cukup aman karena kasus Covid-19 yang rendah di wilayah tersebut.
"Tentunya timnas urusannya dengan federasi. Kalau PSSI yang dalam acara ini diwakili coach Indra Sjafri mengatakan tolong dibantu tentu kami akan siap membantu," kata Ade Prima.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita CD Polillas Cueta Lainnya:
Batavia Sports Group Resmi Akuisisi Saham Klub Spanyol CD Polillas Ceuta
Akademi ASIOP dan Batavia Sports Group Akuisisi Saham Klub Spanyol
ASIOP Andalkan Interactive Training From Home (ITFH) untuk Tetap Produktif Berlatih