- Barito Putera mengancam untuk undur diri dari Liga 1 2020 jika PSSI tak beri kejelasan soal protokol kesehatan.
- Itu karena Barito Putera pernah mengalami pengalaman pahit ketika asisten pelatih Yunan Helmi terpapar virus corona.
- Jika tak ada protokol kesehatan yang jelas, Barito Putera berpotensi undur diri dari Liga 1 2020.
SKOR.id - CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, meminta kejelasan perihal protokol kesehatan dari pihak PSSI dan operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Hasnuryadi menuntut jaminan itu jika kompetisi Liga 1 2020 dilanjutkan. Sebab, ia enggan mempertaruhkan keselamatan timnya.
Menurut Hasnuryadi, apabila protokol kesehatan itu sudah jelas, maka Barito Putera bersedia melanjutkan kompetisi Liga 1 2020.
"Insyaallah kami akan berpartisipasi apabila ada kejelasan tentang protokol kesehatan," kata Hasnuryadi, dikutip dari Antara.
"Harus ada yang menjamin keselamatan dan kesehatan para pemain, pelatih, ofisial, serta semua pihak yang terkait," ia menambahkan.
Akan tetapi, jika tak ada kepastian soal protokol kesehatan itu, bukan tidak mungkin tim berjulukan Laskar Antasari itu akan undur diri.
Sebab, kata Hasnuryadi, Barito Putera pernah mengalami pengalaman buruk terkait virus corona.
Asisten pelatih Yunan Helmi, sempat terinfeksi virus Covid-19 dan harus dirawat selama lebih dari satu bulan di rumah sakit.
Itu menjadi pukulan telak bagi Barito Putera. Oleh karena itu, Hasnuryadi enggan anggota timnya mengalami hal serupa saat melanjutkan kompetisi nantinya.
"Kami merasakan betapa sulit dan sakitnya anggota keluarga kami harus melawan pandemi ini," ujar politisi Partai Golkar tersebut.
Itulah sebabnya, pihak manajemen Barito Putera seperti kurang berkenan untuk melanjutkan kompetisi di kala virus corona masih belum benar-benar tuntas.
Pasalnya, Hasnuryadi enggan ada korban yang berjatuhan lagi akibat gelaran sepak bola di Indonesia.
"Prinsip kami, mencegah lebih baik daripada mengobati. Karena risiko cukup besar, kami memilih untuk bersikap hati-hati demi keselamatan," katanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
SK Terbaru PSSI Tak Jelas, PSS Sleman Statis Soal Kontrak Pemainhttps://t.co/hOGnjkUxFj— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 2, 2020
Berita Barito Putera Lainnya:
Barito Putera Bahas Rasionalisasi Kontrak Pemain Lantas Renegosiasi
Djadjang Nurdjaman Belum Rancang Program Pemulihan Barito Putera
Kapten Timnas Indonesia U-19 Berjanji Setia untuk Barito Putera