- Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang merancang program kompetisi Elite Pro Academy (EPA).
- Mochamad Iriawan mengungkapkan sudah berbicara dengan Dirtek PSSI, Indra Sjafri, terkait kelanjutan kompetisi EPA.
- PSSI memutuskan untuk melanjutkan semua kompetisi sepak bola Tanah Air pada Oktober 2020.
SKOR.id - Program Elite Pro Academy (EPA) masih samar-samar karena belum menjadi hal utama bagi PSSI.
PSSI untuk sementara masih fokus pada rencana melanjutkan kompetisi dan agenda timnas Indonesia.
Sebut saja PSSI harus mempersiapkan segala hal tentang Piala Dunia U-20 2021. Mulai stadion hingga persiapan timnas Indonesia U-19.
Liga 1 Lanjut, PSSI Siap Tanggung Biaya Tes Covid-19 Klubhttps://t.co/sHNoJCW0aD— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 29, 2020
Selain itu, PSSI juga sibuk dengan mekanisme kelanjutan kompetisi Liga 1, Liga 2, dan Liga 3.
Itu sebabnya, menurut Ketua Umum (Ketum) PSSI Mochamad Iriawan, EPA masih di tahap rancangan.
"Kemarin kami sudah berdiskusi dengan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri. Nanti panjang lebar bagaimana kompetisi itu masih sedang kami dalami," ujar Iriawan kepada pewarta.
"Kompetisi EPA akan kami selaraskan dengan ajang turnamen AFF karena tentu saling bersinggungan. Kami tentu akan memikirkan kelanjutan kompetisi EPA agar timnas dapat memberikan performa terbaik di Piala AFF," Iriawan menambahkan.
Sementara itu, PSSI memutuskan untuk melanjutkan kompetisi sepak bola Tanah Air pada Oktober 2020.
Keputusan itu tertuang lewat surat keputusan (SK) yang dirilis pada Minggu (28/6/2020).
Melalui SK bernomor SKEP/53/VI/2020 tentang Kelanjutan Kompetisi Dalam Keadaan Luar Biasa Tahun 2020, PSSI resmi akan menggulirkan kembali Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 musim 2020.
Berita PSSI Lainnya :
Kapan Shin Tae-yong Harus Tiba di Indonesia, Ini Permintaan Ketua Umum PSSI
Penjelasan PSSI Tentang Aturan Penonton pada Lanjutan Kompetisi 2020
Kompetisi Lanjut, PSSI Restui Klub Potong Gaji Pemain dan Pelatih Sampai 50 Persen
Kemenpora Tegur PSSI Terkait Enam Stadion Piala Dunia U-20 2021https://t.co/psxYRo6W7d— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 29, 2020
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.