- Robert Rene Alberts, pelatih Persib, sudah mendengar wacana Liga 1 2020 akan dilanjutkan lagi pada September mendatang.
- Namun, Robert menilai tak ada yang tahu keputusan apa yang nanti akan diambil oleh PSSI.
- Meski demikian, Robert berharap keputusan tersebut adalah yang terbaik untuk semua pihak.
SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengatakan tak ada yang bisa memprediksi kelanjutan kompetisi sepak bola di Indonesia.
Tersiar kabar Liga 1 bakal bergulir lagi September mendatang. Pelaksanaannya di Pulau Jawa dan tiap tim mendapat kenaikan subsidi.
Tapi wacana itu belum diresmikan oleh PSSI. Mereka masih akan menggodok lagi, sebelum menentukan nasib kompetisi Liga 1.
Berita Robert Rene Alberts Lainnya: Robert Rene Alberts Ajak Masyarakat Tak Rusak Lingkungan untuk New Normal
"Tidak ada yang bisa memprediksi apa yang akan menjadi keputusan resmi nanti," kata Robert Alberts kepada wartawan, Selasa (2/6/2020).
"Apapun hasilnya nanti kami harus menerima itu. Suka atau tidak suka, kami harus menerimanya," Robert menegaskan.
Masa depan sepak bola Indonesia memang bukan hanya di tangan federasi. Pemerintah juga menentukan kelanjutan kompetisi.
Sepak bola hanya bisa dilanjutkan jika ada rekomendasi pemerintah berdasarkan kebijakan kementrian kesehatan dan PSSI. Semua terlibat dalam keputusan itu.
"Jadi apapun keputusan yang muncul, semua harus menerimanya dan kami harus menghormati itu," pelatih berpaspor Belanda itu mengungkapkan.
"Tidak peduli apa pendapat yang kami pikirkan. Yang utama kepitusan yang diambil adalah yang terbaik bagi sepak bola Indonesia," Robert menambahkan.
Gara-gara pandemi Covid-19 belum beres dan status daerah Indonesia berbeda-beda, nasib sepak bola Indonesia menggantung.
Berbeda dengan negara lain, terutama Eropa. Jerman misalnya, meski pandemi Covid-19 belum reda, Bundesliga sudah menggelar pertandingan lagi.
Berita Persib Lainnya: Febri Hariyadi dan Persib Bandung Tidak Bisa Dipisahkan
"Indonesia harus melihat itu. Banyak negara bisa menggelar kompetisi, meski banyak warganya terpapar virus corona," ucap Robert.
"Tapi tentu berdasarkan cara negara itu memberlakukan protokol keselamatan dan kesehatan untuk mengurangi pandemi agar jumlah korban menurun," Robert bertutur.
View this post on InstagramBerikut Jadwal Liga Spanyol Pekan 28 dan 29. #laliga #ligaspanyol #realmadrid #barcelona