- Plt Direktur Utama, Sudjarno, mengakui PT LIB belum berbicara dengan sponsor terkait kelanjutan kerja sama.
- Sudjarno mengatakan dalam waktu dekat hal itu akan dikondisikan oleh Direktur Bisnis PT LIB.
- Direktur Bisnis PT LIB, Rudy Kangdra, mengungkapkan pihaknya masih menunggu kepastian nasib kompetisi.
SKOR.id - Pelaksana tugas (Plt) Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru, Sudjarno, buka suara terkait kerja sama pihaknya dengan sponsor kompetisi.
Kompetisi sepak bola Tanah Air musim 2020 hingga saat ini memang belum dipastikan kelanjutannya akibat adanya wabah virus corona.
Sudjarno mengatakan jika berbicara kelanjutan kompetisi semua diserahkan ke PSSI.
"Terkait kelanjutan kompetisi akan diumumkan oleh PSSI. Saran dan masukan klub sudah disampaikan semua ke PSSI," kata Sudjarno.
Berita PT LIB Lainnya: Komisaris PT LIB Jelaskan Penunjukan Sudjarno Sebagai Plt Direktur Utama
Namun, Sudjarno mengakui PT LIB dalam waktu dekat baru akan berbicara dengan pihak sponsor.
"Tentu nanti terkait semua partner bisnis akan dievaluasi dan dibicarakan kembali seperti apa formatnya oleh Direktur Bisnis PT LIB," ucapnya.
Pada kesempatan lain, Direktur Bisnis PT LIB, Rudy Kangdra, masih menunggu keputusan dari kelanjutan kompetisi.
"Hingga kini rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI untuk memutuskan nasib kompetisi pun belum digelar. Padahal, status darurat nasional dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), segera berakhir pada Jumat (29/5/2020)," ujar Rudy Kangdra, kepada wartawan.
"Sebelumnya kami sudah meeting dengan klub Liga 1. Setelah meeting itu, diputuskan bahwa rapat Exco tidak jadi digelar (Jumat) besok untuk menentukan kompetisi. Jika nantinya masa darurat bencana diperpanjang, kami akan mengikuti protokol dari pemerintah. Jadi, kompetisi sudah pasti batal, tidak lanjut," Rudy menambahkan.
Namun, penghentian total Liga 1 bukan berarti akhir penyelenggaraan kompetisi domestik.
Berita PT LIB Lainnya: Klub Liga 1 Tak Tahu Soal Penunjukkan Plt Direktur Utama PT LIB
PT LIB dan PSSI tetap mengupayakan bakal menggelar hajatan sepakbola. Misalnya dengan menggulirkan format baru atau menggelar turnamen.
Hal itu sesuai dengan keinginan beberapa klub Liga 1 dalam rapat virtual bersama PSSI, Rabu (28/5/2020).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.