- AA Tiga Naga optimistis menatap musim pertama bermain di Liga 2.
- Para pemain Tiga Naga yakin kualitas tim mereka siap bersaing bahkan dengan enam tim asal Sumatra lainnya.
- Berkaca pada hasil pada laga pertama, pemain Tiga Naga menilai permainan mereka tak berbeda jauh.
SKOR.id - Tiga Naga optimistis bisa bersaing di Liga 2 2020 meskipun berstatus pendatang baru setelah promosi dari Liga 3 musim lalu.
Tim Liga 2 2020 As Abadi Tiga Naga merupakan pendatang baru di kompetisi kasta kedua.
Pada musim perdananya ini Three Dragons langsung menghadapi enam derbi Sumatra di Grup Barat Liga 2 2020. Namun Tiga Naga tetap percaya diri bisa bersaing.
Enam tim asal Sumatera yang berjuang di Grup Barat bersama Tiga Naga yakni Semen Padang FC, Badak Lampung FC, Muba Babel United, PSPS Riau, PSMS Medan, dan Sriwijaya FC.
Berita Tiga Naga Lainnya: Tiga Pemain Tiga Naga Sepakat Sriwijaya FC Lawan Terberat Grup Barat
"Musim ini persaingan grup barat memang berat, selain tim pulau Jawa kami juga menghadapi banyak laga derbi Sumatra," kata Saktiawan Sinaga, kapten tim Tiga Naga, Jumat (22/5/2020).
Mantan pemain timnas era 2009 ini mengatakan, jika melihat komposisi pemain dan hasil laga perdana semua tim Grup Barat khususnya tim Sumatera, Tiga Naga tak berbeda jauh kualitasnya.
"Kami siap bersaing, karena saya menilai semua tim sama saja, bahkan dengan materi pemain PSMS Medan kami juga tidak jauh beda," ucap Saktiawan.
Menurutnya, kekalahan melawan PSMS Medan pada laga perdana Liga 2 2020 hanyalah karena kurang beruntung saja. Tiga Naga hanya kalah tipis 1-2 kala itu.
"Kalau dibilang berat, lawan-lawan di Grup Barat memang berat, tapi mereka pasti takut juga dengan kami, karena Tiga Naga punya karakter," ucap dia.
Kepercayaan diri juga ditunjukkan pemain Tiga Naga lainnya, Syarifuddin Hidayatulloh atau yang akrab disapa Bruds.
Ia mengakui semua tim di Grup Barat kuat-kuat, bahkan sudah sering bermain di Liga 1.
"Sementara kami tim yang baru saja promosi, tapi kami tidak takut. Kalau melihat hasil laga perdana melawan tim kuat PSMS Medan kemarin, performa tim kami sudah bisa bersaing dengan tim lain," kata Bruds.
Sementara itu, pemain sayap Tiga Naga Muhammad Dhia Ulhaq menambahkan, semua tim di Grup Barat memang kuat-kuat, namun hasil laga perdana grup Barat juga tidak dapat diprediksi.
Berita Tiga Naga Lainnya: Subsidi PT LIB Cair, Sriwijaya FC dan Tiga Naga Sedikit Lega
Contohnya, Semen Padang FC bisa dikalahkan PSPS Pekanbaru dengan skor fantastis 0-3, padahal yang diunggulkan adalah Semen Padang FC.
"Dalam laga perdana kami melawan PSMS Medan juga, secara permainan kami bisa saja menang, kami hanya kalah pengalaman saja, ditambah lagi kemarin pertandingan pertama kami di kompetisi Liga 2. Saya yakin kami mampu bersaing di Grup Barat ini," katanya.