SKOR.id - Harapan penyerang Persib Bandung, Beni Oktovianto, untuk bisa merasakan nikmatnya berbuka puasa bersama rekan setim harus pupus.
Pasalnya, saat ini hal itu sulit untuk terjadi lantaran tidak adanya kegiatan latihan bersama pada bulan Ramadan karena adanya wabah virus corona.
Persib Bandung menjadi salah satu tim yang menerapkan kebijakan untuk pemainnya berlatih mandiri di rumah masing-masing.
Berita Persib Bandung Lainnya: Hati dan Pikiran Victor Igbonefo Hanya untuk Persib
Padahal, Beni Oktovianto sudah sangat memimpikan bisa berbuka puasa bersama dengan rekan setimnya di Persib pada tahun ini.
Itu karena ia sudah mendengar bagaimana suasana kebersamaan yang tercipta saat para pemain Maung Bandung berbuka puasa bersama.
"Saya belum pernah merasakan seperti apa berbuka puasa di lapangan bersama rekan baru di Persib. Tadinya, tahun ini akan saya jadikan untuk semakin mempererat persahabatan dan pertemanan sesama pemain melalui berbuka puasa saat selesai latihan. Katanya di Persib sangat nikmat penuh kebersamaan. Karena kondisinya seperti sekarang terpaksa harus melupakan itu," kata Beni Oktovianto.
Meski begitu, Beni enggan larut dalam kekecewaan. Ia pun tetap menikmati berbuka puasa di kampung halamannya, Bontang.
"Kalau sedang tidak latihan, untuk menunggu berbuka puasa saya isi dengan jalan-jalan ke kota yang banyak berjualan makanan," ujar mantan pemain Persiba Balikpapan itu.
"Namun, kali ini saya ganti dengan aktivitas lain. Karena saya sedang dalam ikatan kontrak dengan klub, maka saya ganti aktivitas jelang berbuka puasa dengan latihan di tempat alias di rumah," Beni menambahkan.
Beni berharap, tahun depan masih berkostum Persib sehingga bisa merasakan dan menikmati bagaimana berbuka puasa bersama rekan setimnya di klub asal Kota Kembang.
Berita Persib Bandung Lainnya: Boleh Kalah dari Tim Lain, asal Jangan dari Persib
"Walaupun berbuka hanya dengan segelas kolak, tapi buat saya bukan takjilnya. Tetapi kebersamaannya itu yang nanti akan dirasakan, sedih juga ya ini pertama kali saya alami," Beni Oktovianto memungkasi.