- Marc Klok memiliki empat impian yang ingin ia wujudkan dalam waktu dekat.
- Selain membawa Persija Jakarta menjadi juara, Marc Klok juga ingin menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
- Klok berhasrat tampil membela timnas Indonesia dan mempersembahkan gelar juara.
SKOR.id - Marc Klok, pemain asing Persija Jakarta, mengungkapkan mimpi yang ingin ia wujudkan dalam kariernya.
Marc Klok bergabung dengan Persija Jakarta pada awal musim 2020.
Diboyong dari PSM Makassar, Marc Klok mendapat kontrak jangka panjang bersama Persija yakni selama empat tahun.
Berita Persija Lainnya: Pulang ke Brasil, Sergio Farias Tetap Kontrol Pemain Persija
Klok telah tampil dalam dua pertandingan Persija dan mencatatkan 121 menit bermain.
Pemain berdarah Belanda itu menggelar sesi tanya jawab melalui akun Instagram pribadinya, @marcklok, pada Selasa (28/4/2020).
Klok pun menjawab salah satu pertanyaan tentang impian terbesar dalam kariernya.
Pemain 27 tahun itu mengungkapkan, ada empat cita-cita yang ingin ia raih dalam kariernya, termasuk membela timnas Indonesia.
"Juara dengan Persija, menjadi WNI, main di timnas Indonesia, menjadi juara untuk timnas Indonesia," kata Marc Klok menjelaskan impiannya.
Klok memang sudah berulang kali menyatakan ketertarikannya menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Proses naturalisasi Klok saat ini masih dalam tahap proses di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Eks-pemain FC Utrecht itu berharap bisa segera menjadi WNI agar dapat lebih banyak berkontribusi untuk tim Merah Putih.
Selain tentang impiannya, Marc Klok juga menjawab pertanyaan seputar pemain idolanya.
Berita Persija Lainnya: Momen Ramadan Spesial, Kiper Persija Ini Tak Lagi Kesepian
Di luar negeri, Klok mengidolai David Beckham, Zinedine Zidane, dan Edgar Davids.
Sementara di kalangan pesepak bola Liga 1, Klok menyebut nama Wiljan Pluim, Victor Igbonefo, dan Riko Simanjuntak sebagai pemain favoritnya.