- Gelandang timnas Indonesia U-19, David Maulana, akan menjalani ibadah puasa di tengah lockdown pemerintah Inggris.
- Bersama tiga rekannya, David Maulana belum bisa pulang ke Indonesia, karenanya bakal menjalani puasa di Inggris.
- Dalam situasi seperti saat ini, David Maulana mengaku rindu dengan nuansa keluarganya di Medan, Sumatera Utara.
SKOR.id - Kapten timnas Indonesia U-19, David Maulana, akan menjalani ibadah puasa di Inggris karena tidak bisa pulang ke Tanah Air.
Pemain yang tergabung dalam program Garuda Select II itu masih miliki sejumlah urusan di Inggris bersama dengan dua rekannya, Brylian Aldama dan Amiruddin Bagus Kahfi.
Ketiganya belum pulang ke tanah air meski program Garuda Select jilid II harus diakhiri lebih cepat pada Maret lalu, karena merebaknya wabah virus corona.
Baca Juga: Shin Tae-yong Posesif Terkait Asupan Makan Pemain Timnas U-19
Jelang Ramadan, mereka lebih banyak berada di tempat tinggal masing-masing karena pemerintah Inggris menerapkan kebijakan lockdown atau karantina wilayah.
Hal itu membuat tiga pemain timnas Indonesia U-19 itu tak bisa leluasa keluar rumah dan menjalankan ibadah bersama komunitas muslim di Inggris.
Menanggapi situasi itu, David Maulana mengaku tak begitu masalah karena kebijakan itu diterapkan untuk kebaikan orang banyak.
Ia pun mengaku tak masalah jalani ibadah puasa di Inggris dan sudah terbiasa karena sudah menjalaninya juga pada tahun lalu.
"Tidak perlu persiapan khusus untuk jalani ibadah puasa di Inggris," ucap David Maulana melalui pesan pertemanan pada Kamis (23/4/2020).
Meski demikian, ia harus tetap mempersiapkan fisik dan mental sebaik mungkin. Sebab, selama berada di Inggris, ia bakal menjalani puasa selama 17 jam dalam sehari.
Untuk masalah fisik, pemain 17 tahun itu mengaku kuat, karena sudah terbiasa. Sementara soal mental, perasaan rindu dengan keluarganya, masih sering mengganggu.
Untuk sekedar melepas rindu, David rajin menghubungi orangtuanya di Medan, Sumatera Utara, melalui telepon video jaringan WhatsApp.
Baca Juga: Mengusung Kisah Garuda Select, Mola TV Berkontribusi Perangi Virus Corona
"Saya selalu kangen dengan keluarga, apalagi sekarang saya sedang di Inggris sehingga obatnya hanya komunikasi," ujar kepten timnas U-19 itu.
Situasi seperti ini sebetulnya cukup membuat David ingin segera kembali ke Tanah Air. Puasa bersama keluarga punya makna khusus baginya.
Meski begitu, ia menyadari bahwa hal tersebut harus ia tahan dan lebih baik persiapkan ibadah puasa di Inggris, alih-alih berpikir kapan pulang.