- Selebrasi dengan gerakan TikTok dilakukan oleh Evan Dimas Darmono, Beto Goncalves, dan Muhammad Tahir saat merayakan golnya pada Liga 1 2020.
- Namun, selebrasi terunik dilakukan oleh Bruno Silva yang mengajak Hari Nur Yulianto dengan gerakan seperti lompat kodok pada laga Liga 1 2020.
- Ada lima selebrasi terunik pilihan Skor.id pada tiga pekan awal Liga 1 2020.
SKOR.id – Mencetak gol tanpa selebrasi, rasanya seperti makan sayur tak pakai garam, hambar dan itu tak tampak pada laga tiga pekan awal Liga 1 2020.
Ya, kemungkinan istilah ini dapat menjadi gambaran atau perasaan bagi para pesepak bola seusai membobol gawang lawan.
Selain itu, tidak jarang selebrasi setelah mencetak gol digunakan para pesepak bola untuk mengungkapkan perasaannya saat itu.
Bagi pesepak bola professional memang selebrasi cukup penting dilakukan. Hal itu sebagai bonus dirinya mengekspresikan keberhasilan atas kerja kerasnya di lapangan.
Baca Juga: Sambangi Indonesia, Valentino Rossi dan Maverick Vinales Kena Demam TikTok
Namun, banyak tipe gaya atau gerakan yang dilakukan para pemain sepak bola saat merayakan golnya.
Baca Juga: Adam Alis Tak Ingin Selebrasi, Paul Munster Akan Ganti
Di antaranya para pemain Liga 1 2020 pada tiga pekan awal kompetisi, Skor.id memilih lima selebrasi unik yang dilakukan para pemain.
Berawal dari selebrasi terlaris yaitu dengan memperlihatkan gerakan layaknya artis tiktok yang sedang tren di masa kini.
Pertama ada Evan Dimas Darmono yang kala itu berhasil membuat gol ke gawang Borneo FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.
Pemain asal Surabaya itu lalu mencari rekannya yaitu Riko Simanjuntak dan berjoget ala tiktokers.
Baca Juga: Amir Khan Renungkan Rencana Pensiun dari Tinju
Selebrasi dengan gerakan TikTok juga dilakukan oleh Beto Goncalves. Saat berhasil membobol gawang Barito Putera pada laga perdana, dia langsung berlari ke sudut gawang bersama Bruno Matos dan Jaimerson Xavier.
Ketiga pemain ini berbaris dan bersama-sama berlenggak lenggok seperti bebek sedang berjalan.
Baca Juga: 6 Pemain Asing Liga Indonesia dari Negara Anggota CONCACAF
Hal serupa juga dilakukan oleh pemain Persipura Jayapura, M Tahir saat merobek gawang Persebaya Surabaya pada laga pekan ketiga.
Dengan gaya yang sama seperti Beto, dilakukannya bersama Gunansar Mandowen dan Todd Ferre.
Selain bergaya layaknya artis TikTok, penyerang PSIS Semarang mempunyai gaya unik tersendiri yaitu dengan selebrasi lompat kodok bersama Hari Nur Yulianto.
Selebrasi ini dilakukan kala PSIS mengalahkan tuan rumah Persela dengan skor 3-2 pada pekan kedua Liga 1 2020.
Terakhir, ada selebrasi menyeramkan milik penyerang Arema FC, Kushedya Hari Yudo.
Kushedya Hari Yudo melakukan selebrasi seperti singa atau secara tidak langsung ia seperti menunjukan kekuatan dan terjangannya dalam mengoyak gawang tim manapun.
Selebrasi itu dilakukan setelah mencetak gol kedua Arema FC saat mengalahkan PS Tira Persikabo pada pekan pertama Liga 1 2020.
Baca Juga: Amir Khan Renungkan Rencana Pensiun dari Tinju
"Selebrasi itu saya lakukan secara spontan. Saya terlalu bahagia makanya keluar sendiri selebrasi seperti itu," kata Hari Yudo.
Sekilas, selebrasi Hari Yudo juga mirip dengan yang dilakukan oleh mantan penyerang Swansea City, Bafetimbi Gomis. Layaknya selebrasi seperti menjadi zombie.