- Suporter sepak bola di Indonesia terlecut untuk ambil bagian dalam perjuangan melawan virus corona.
- Kali ini, kelompok suporter yang mendukung PSIM Yogyakarta, Brajamusti Rantau, tak ingin ketinggalan untuk membantu perjuangan tenaga medis.
- Mereka telah menyumbang dana sebesar Rp50 juta hasil dari donasi yang dikumpulkan.
SKOR.id - Suporter sepak bola tak mau ketinggalan untuk berjuang bersama melawan pandemi virus corona.
Kelompok suporter PSIM Yogyakarta yang tergabung dalam Laskar Brajamusti Rantau menyumbang Rp50 juta untuk membantu tenaga medis.
Humas Brajamusti Rantau, Addy Kurniawan, menyebut bahwa dana ini telah disumbangkan untuk pengadaan Alat Perlindungan Diri (APD) bagi tenaga medis.
Baca Juga: Seto Nurdiyantoro Bebaskan Pemain PSIM Yogyakarta untuk Tentukan Sikap
Addy menyebut, aksi ini adalah bentuk kepedulian suporter terhadap tenaga medis yang tengah bergelut melawan virus corona.
Sebab, tenaga medis berada di garda terdepan yang terjun langsung menangani pasien yang terjangkit Covid-19.
"Pada tanggal 2 April 2020 terkumpul dana sebesar Rp50 juta. Dana yang terkumpul disalurkan melalui dua wadah yaitu IDI (Ikatan Dokter Indonesia) DIY dan Gerakan Jahit APD bersama #jogjalawancorona," ujar Addy melalui siaran pers pada media Kamis (2/4/2020).
View this post on Instagram
Addy juga turut mengungkapkan alasan mengapa dana sumbangan ini disalurkan kepada dua pihak tersebut.
"IDI DIY dipilih karena dirasakan mengetahui informasi dari dokter yang bertugas, rumah sakit mana saja yang membutuhkan APD," ujarnya.
Baca Juga: Ramai-ramai Patuhi Putusan PSSI, Termasuk PSIM Yogyakarta
"Sementara gerakan #jogjalawancorona dipilih karena telah menggerakkan banyak elemen masyarakat Yogyakarta untuk bersatu melawan Corona," ia menambahkan.
Addy juga mengajak seluruh kelompok suporter di Indonesia untuk bergerak bersama melawan Corona.
Menurutnya, saat ini adalah momen yang tepat untuk melupakan rivalitas antarsuporter demi berjuang bersama atas nama kemanusiaan.
"Semoga keadaan ini bisa menyatukan kita semua berbagai suporter di Tanah Air untuk melupakan segala rivalitas, karena kemanusiaan berada di atas sepak bola," ujarnya.
Meski telah mengumpulkan dana sebesar Rp50 juta, Brajamusti Rantau akan terus melanjutkan program ini.
Baca Juga: PSIM Yogyakarta Ikut Bertempur Perangi Virus Corona
"Adapun aksi penggalanan dana ini masih tetap akan berlanjut. Penggalangan dana yang terkumpul akan kembali disalurkan sambil melihat kebutuhan di lapangan. Untuk donasi dapat menghubungi Brajamusti Rantau melalui akun Instagram/Twitter," kata Addy.
Brajamusti Rantau merupakan salah satu kelompok suporter yang berada di bawah naungan resmi Brajamusti.
Kelompok yang telah berusia lima tahun ini berisi suporter PSIM Yogyakarta yang tengah merantau di luar Daerah Istimewa Yogyakarta.