- Para pemain Persib Bandung tak akan menjalani pemeriksaan Covid-19 lanjutan.
- Dokter tim Persib, Rafy Ghani, menyatakan bahwa semua pemain Persib kini dalam kondisi sehat.
- Sementara tes Covid-19 dilakukan untuk orang yang bergejala atau suspect corona.
SKOR.id - Dokter tim Persib Bandung, Rafy Ghani, memastikan seluruh pemain dalam kondisi sehat. Usai Wander Luiz terkonfirmasi positif Covid-19, tim dokter Persib semakin reaktif dalam memantau kondisi kesehatan pemain lainnya.
Dalam pemantauan tersebut, Rafy mengungkapkan, para pemain tidak ada gejala sakit yang dirasakan.
Meski begitu, para pemain Persib tetap diwajibkan menjalani isolasi mandiri selama 14 hari.
Hal tersebut dilakukan untuk memenuhi prosedur yang sudah diterapkan pemerintah. Sebab, secara otomatis, status para pemain Persib lainnya kini masuk dalam klasifikasi Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19.
Baca Juga: Penyerang Asing Persita Bicara Sepak Bola Indonesia ke Media Ukraina
Pasalnya, mereka sempat menjalani latihan bersama Wander Luiz dari 19 hingga 22 Maret.
"Sejauh ini semua pemain dalam keadaan sehat. Artinya tidak ada yang sakit di tim. Tapi, kami tetap harus menjalani SOP-nya karena pemain pernah ada dekat dengan Luiz. Jadi diperumpamakan status mereka saat ini sebagai ODP. Jadi, kami lakukan isolasi mandiri selama 14 hari," kata Rafy.
Lebih lanjut, Rafy mengatakan, pihak Persib tidak akan menggelar tes Covid-19 lanjutan untuk para pemain Persib lainnya. Meski Nick Kuipers dkk saat ini berstatus ODP, namun kondisi mereka sehat.
Para pemain Persib lainnya tidak menunjukkan gejala terinfeksi virus corona. Menurut Rafi, tes diprioritaskan untuk orang-orang yang mengalami gejala dan suspect Covid-19.
Sementara para pemain Persib hanya berstatus ODP, dengan kondisi sehat. Jadi, mereka hanya perlu melakukan isolasi mandiri.
"Kalau pemeriksaan itu sebetulnya prioritas untuk yang bergejala dan yang dinyatakan suspect corona. Tindakannya sekarang semua pemain harus isolasi mandiri," ujar Rafy.
Baca Juga: Liga TopSkor U-12: Penguasa Grup Top Latihan Online Selama Libur Virus Corona
"Karena sebenarnya tidak bergejala, tidak ada keluhan apa-apa di dalam tim. Alhamdulillah semua sehat-sehat," tutur Rafy.
Mengenai perkembangan kondisi Wander Luiz, Rafy pun memastikan, penyerang 28 tahun itu dalam kondisi baik.
Rafy optimistis, Luiz akan pulih dengan cepat. Hanya saja, Luiz harus disiplin dalam menjalani karantina.
"Self-limited disease, jadi sembuh dengan sendirinya. Kan Luiz ini kondisinya sehat enggak ada keluhan apa pun," ia menambahkan.
"Hanya dilakukan isolasi, kan khawatir dia menularkan ke yang lain di luar kepada yang daya tahan tubuhnya rendah," Rafy memungkasi.