- Madura United jadi kontestan Liga 1 2020 yang liburkan tim di tengah ancaman virus Corona.
- Anak asuh Rahmad Darmawan, sebelumnya lakukan latihan tertutup saat kompetisi dihentikan sementara oleh PT LIB.
- Para pemain diinstruksikan untuk tetap latihan mandiri untuk jaga kebugaran.
SKOR.id - Madura United akhirnya memutuskan liburkan aktivitas latihan tim di tengah merebaknya virus Corona atau Covid-19.
Keputusan ini diambil manajemen Laskar Sape Kerrab, julukan Madura United, untuk menjaga kesehatan para pemainnya dari penularan virus Corona.
Pasalnya, Pemerintah Provinsi Jawa Timur sudah menetapkan status gawat darurat terkait penularan wabah yang berasal dari Wuhan, Cina tersebut.
Selain itu, kompetisi Liga 1 2020 sedang dihentikan sementara oleh PT LIB sampai dengan waktu yang tidak ditentukan.
"Kami memerhatikan perkembangan dalam penyebaran Covid-19, dan kemarin mendapat informasi Jawa Timur statusnya sudah darurat," kata Ziaul Haq.
Baca Juga: PSSI Minta PT LIB Siapkan Empat Langkah Strategis Terkait Kompetisi
Lelaki yang menjabat sebagai Direktur PT. PBMB itu mengambil keputusan yang disetujui manajemen klub, setidaknya hingga akhir Maret 2020.
Kendati tak lakukan aktivitas latihan, Ziaul Haq tetap menginstruksikan kepada pemain Madura United tetap lakukan latihan mandiri untuk jaga kebugaran.
Selain itu, ia berharap para pemain juga membatasi aktivitas di luar ruangan dan mengurangi kontak fisik dengan orang lain.
"Untuk sementara kami memutuskan tim diliburkan dan pemain lakukan latihan di rumah. Pertimbangan utama manajemen untuk menjaga kesehatan," ujar Ziaul.
Baca Juga: Persebaya Terapkan Dua Peraturan Terkait Masa Libur Pemain
Kendati demikian, masih banyak klub yang tetap lakukan aktivitas latihan demi matangkan persiapan jika kompetisi kembali dilanjutkan.
PT LIB telah menunda Liga 1 2020 selama dua pekan hingga 29 Maret 2020, namun kemungkinan besar bakal diperpanjang.