- Italia melakukan lockdown alias mengunci diri dari segala macam aktivitas.
- Menurut kiper yang dipinjam dari Bournemouth itu, kota Milan seperti layaknya sebuah kota mati yang ada di film-film.
- Setidaknya sudah ada 11 pemain Liga Italia yang sudah positif terpapar virus Corona.
SKOR.id - Italia melakukan lockdown alias mengunci diri dari segala macam aktivitas.
Akibat lockdown yang dilakukan Italia, para pesepak bola yang berkarier di Liga Italia pun kena dampaknya.
Kiper AC Milan, Asmir Begovic, menceritakan bagaimana kondisi di Italia khususnya kota Milan yang dia tinggali.
Baca Juga: Protes soal Pertandingan, Pemain Gremio Gunakan Masker Saat Masuki Lapangan
Menurut kiper yang dipinjam dari Bournemouth itu, kota Milan seperti layaknya sebuah kota mati yang ada di film-film.
"Jalanan di sana berdebu, yang buka hanyalah toko-toko yang menjual barang kebutuhan sehari-hari," cerita Asmir Begovic, seperti dikutip dari Daily Mail.
Setelah membeli kebutuhan harus segera kembali ke rumah, orang-orang bilang hal itu seperti di film, tapi memang itu yang terjadi," ujar Begovic.
Setidaknya sudah ada 11 pemain Liga Italia yang sudah positif terpapar virus Corona.
Pada Sabtu (14/3/2020) waktu setempat, Sampdoria mengumumkan bahwa Bartos Bereszynski positif terpapar virus Corona.
Bereszynski menyusul lima pemain Sampdoria yang positif Corona hanya dalam waktu 48 jam.
Lima pemain itu adalah Fabio Depaoli, Omar Colley, Albin Ekdal, Antonino La Gumina, dan Morten Thorsby.
Baca Juga: Sistem Final Four, Opsi UEFA Tentukan Juara Liga Champions dan Liga Europa
Enam pemain ini menambah jumlah pengidap Corona di Sampdoria jadi tujuh orang. Manolo Gabbiadini menjadi pemain pertama yang positif Covid-109.
Di Liga Italia, pemain pertama yang positif adalah bek Juventus, Daniele Rugani.
Selain itu, ada tiga pemain Fiorentina yang juga sudah dipastikan positif: German Pezzella, Patrick Cutrone, dan Dusan Vlaholic.