- Hari Nur Yulianto terpilih sebagai Man of the Match PSIS Semarang vs Arema FC.
- Penyerang PSIS Semarang kelahiran Kendal ini ikut membobol gawang Arema FC akhir pekan ini.
- Main penuh 90 menit, catatan statistik main Hari Nur Yulianto mengagumkan sepanjang laga PSIS Semarang vs Arema FC.
SKOR.id - PSIS Semarang menang 2-0 atas Arema FC pada pekan ketiga Liga 1 2020 dan Hari Nur Yulianto jadi Man of the Match pertandingan ini.
Pada Sabtu (14/3/2020) sore, Hari Nur Yulianto membuat satu dari dua gol PSIS Semarang ke gawang Arema FC.
Striker berusia 30 tahun ini mendapatkan nilai terbaik dari semua pemain yang berlaga pada pertandigan ini. Hari Nur Yulianto mendapat nilai 7,9.
Baca Juga: Hasil PSIS vs Arema FC: Mahesa Jenar Menang, 2 Kartu Merah, dan Invasi Penonton
Eks-pemain PSCS Cilacap ini bermain penuh sebagai starter atau tampil selama 90 menit saat PSIS menang atas Arema FC.
Dia membuat satu gol pada babak pertama, tepatnya semenit sebelum jeda pertandingan. Hari Nur membuat gol melalui sundulan.
Baca Juga: AA Tiga Naga Siap Ambil Poin di Medan untuk ''Bicara'' pada Liga 2 2020
Pesepak bola yang punya sapaan akrab Mukri ini membuat gol via umpan manis bek kanan Frendi Saputra dari sisi kiri pertahanan Arema FC.
Selain satu gol, sepanjang pertandingan ada satu tembakan tepat sasaran yang dilepaskan oleh Hari Nur Yulianto.
Dalam urusan tekel, dia sukses melakukan hal itu dengan sempurna atau 100 persen.
Baca Juga: Diisolasi, Cesc Fabregas Punya Cara Mengatasi Kebosanan
Main di depan bersama Bruno Silva dan Jonathan Cantillana sejak menit awal laga, akurasi umpan Hari Nur juga cukup bagus. Akurasi umpanya pun mencapai 89 persen.
Sebagai pemain depan, Hari Nur juga tak luput dari penjagaan bek lawan. Sepanjang laga, dia empat kali dilanggar.
Baca Juga: Jelang Liga Filipina 2020 Mulai, Corona Mengganggu dan Kompetisi Ditunda