- Selama hampir sepekan lebih pemain timnas Indonesia digenjot dengan latihan fisik.
- Shin Tae-yong ingin para pemain timnas mempunyai power dan bisa melawan diri sendiri.
- TC pertama timnas Indonesia akan berakhir pada 23 Februari dan akan kembali lagi 16 Maret 2020.
SKOR.id – Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Shin Tae-yong, menilai para pemain yang ikut pemusatan latihan pertama ini tidak menunjukan bahwa dirinya layak bermain di timnas.
Pelatih asal Korea Selatan itu cukup kecewa melihat para pemainnya di laga uji coba melawan Persita Tangerang.
Timnas Indonesia harus kalah dari Persita Tangerang dengan skor 1-4 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (21/2/2020) malam.
Baca Juga: Robert Alberts: Persib Sudah Siap Hadapi Liga 1 2020
Shin Tae-yong memang mengaku pemainnya sedang dalam kondisi lelah dengan serangkaian latihan fisik yang terus dijalani dalam sepekan.
Namun, sebagai pemain yang terpilih untuk membela timnas Indonesia, Shin Tae-yong berharap pemain mempunyai kelebihan di atas rata-rata.
"Mulai dari tanggal 15 Februari kami setiap pagi ada weight training dan setiap sore berlatih fisik hingga 40 menit. Mereka tentu dalam keadaan lelah dan akhirnya pertandingan uji coba pertama ini berakhir dengan kekalahan," ujar Shin Tae-yong.
"Namun, menurut saya sebagai pemain tim nasional seharusnya mereka mempunyai power yang lebih untuk bisa melewati dan bisa melawan diri," tuturnya.
Pemusatan latihan pertama ini akan berakhir 23 Februari 2020. Selanjutnya, Shin Tae-yong direncanakan memanggil pemain kembali pada TC tahap kedua, 16 Maret 2020.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga Inggris: Chelsea vs Tottenham Hotspur
TC dijalankan sebagai persiapan timnas Indonesia tampil pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung pada Maret nanti.
Terdekat, skuad Garuda pada 26 Maret 2020 akan jumpa tuan rumah Thailand di Stadion Rajamangala, Bangkok.