- Persija Jakarta masih ingin datangkan pemain baru lagi, utamanya pemain asing.
- Namun upaya Persija ini tergantung situasi dan kondisi menjelang kompetisi.
- Manajemen Persija optimistis bisa rampungkan proses naturalisasi Marc Klok.
SKOR.id – Direktur Olahraga Persija, Ferry Paulus, tegaskan belanja Persija belum usai. Ferry ingin tambahkan materi pemain untuk Liga 1 2020.
Utamanya, Persija akan datangkan satu pemain asing lagi. Namun, upaya ini menyesuaikan situasi dan kondisi menjelang kompetisi.
Sejatinya, slot pemain asing Persija sudah terpenuhi. Saat ini Macan Kemayoran, julukan Persija punya Marko Simic, Marco Motta, Rohit Chand, dan Marc Klok.
Karenanya, maksud Persija datangkan satu pemain asing lagi menunggu kepastian Mark Klok. Yakni jika Klok telah resmi menjadi warga negara Indonesia.
Ferry Paulus mengungkapkan, saat ini sedang berusaha rampungkan proses naturalisasi Marc Klok. Ia percaya itu akan usai sebelum bursa transfer ditutup.
Baca Juga: Identik dengan Nomor Bepe, Osvaldo Haay Tunggu Keputusan Persija
“Hitung-hitungan kami, dari melihat timeline yang ada, 10 Maret adalah batas akhir pendaftaran pemain Liga 1 2020,” ujar Ferry Paulus.
“Semoga sebelum itu akan ada berita yang positif mengenai naturalisasi Marc Klok. Mari sama-sama kita tunggu,” Ferry menambahkan.
Lelaki yang karib disapa FP itu menjelaskan, proses naturalisasi Klok sudah sampai tahap akhir. Bila tak akan kendala, semua akan rampung akhir Februari 2020.
Adapun Klok telah mengurus perpindahan warga negara sejak pertengahan 2019. Bahkan, Klok sempat diajak berlatih bersama timnas Indonesia.
Baca Juga: Transfer Liga 1: Persija Kontrak Osvaldo Haay Satu Musim Plus
“Mungkin bisa dua atau satu pemain yang akan kami datangkan lagi. Kami sudah banyak komunikasi untuk hadirkkan pemain asing. Pemain itu berposisi playmaker,” katanya.
Bila hal itu bisa dikondisikan, artinya akan ada tambahan gelandang tengah lagi. Lini tengah klub ibu kota ini akan semakin banyak dan menumpuk.
Dengan banyaknya pemain lini tengah yang ada, dianggap tak merugikan. Sebaliknya akan tercipta kompetisi posiif di internal tim.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Piala Gubernur Jatim 2020, Persija vs Persela
“Menurut pandangan kami di manajeman dan pelatih, mereka (pemain) senang karena banyak pilihan dengan kualitas yang sama,” ujar Ferry.
“Tetapi, itu semua di tim ada Bambang Pamungkas dan juga ada pelatih Sergio Farias. Mereka saya yakin pandai mengatur harmonusasi tim ini,” Ferry menambahkan.