- Pemain Garuda Select mengomentari perbedaan gaya main tim Inggris dan Italia.
- Tim di Inggris lebih mengandalkan kekuatan fisik untuk berduel satu lawan satu.
- Sementara tim Italia mengedepankan teknik dan strategi dalam permainan.
SKOR.id - Garuda Select mendapatkan pelajaran berharga dari uji coba yang digelar di Inggris dan Italia.
Setelah dua bulan menjajal kekuatan tim-tim Inggris, Garuda Select mendapat kesempatan beruji coba dengan tim-tim asal Italia.
Perbedaan gaya main tim-tim Inggris dan Italia pun dirasakan oleh para pemain Garuda Select.
Baca Juga: Caroline Wozniacki Ingin Menikmati Laga Australia Open 2020 Tanpa Beban
Menurut Edgard Amping, bek kiri Garuda Select, teknik adalah perbedaan yang paling terasa di antara tim Inggris dan Italia.
"Soal perbedaan Inggris dan Italia ada perbedaannya tapi tidak terlalu banyak. Permainan di Italia lebih fokus ke teknik, mereka bermain build-up dari bawah bisa sampai ke depan dengan baik," ucap Edgard.
Hal senada dikatakan Arsa Ahmad, penyerang Garuda Select dan Bhayangkara FC U-16. Ia menilai tim di Inggris dan Italia memiliki ciri khas permainan masing-masing.
Tim-tim Italia, kata Arsa, lebih mengedepankan teknik sementara tim Inggris mengandalkan kekuatan fisik.
"Kalau Inggris itu lebih banyak tentang fisiknya. Adu fisiknya, tentang benturan badan, otot-otot semua, kalau di Inggris seperti itu," ujar Arsa.
Baca Juga: PT LIB Lunasi Sebagian Utang Elite Pro Academy U-19 2018
Para pemain Garuda Select dituntut untuk cepat beradaptasi dengan gaya permainan yang ditunjukkan tim lawan.
Menurut Arsa, baik tim Inggris maupun Italia adalah lawan yang sulit dihadapi. Sebab masing-masing tim memiliki kelemahan dan kekurangan yang berbeda.
Baca Juga: Stadion Anfield, Momok Baru Manchester United di Liga Inggris
"Sama-sama sulit, kalau yang satu lebih sulit di faktor fisik. Sementara satu lagi bagus di bagian teknik," katanya.
Selanjutnya, tim Garuda Select dijadwalkan akan menghadapi Inter Milan U-17 pada Rabu (22/1/2020).