- Bali United akan menantang Melbourne Victory pada kualifikasi kedua Liga Champions Asia, Selasa (21/1/2020).
- Tiket ke babak kedua diraih Bali United usai menumbangkan Tampines Rovers, Selasa (14/1/2020).
- Laga kontra Melbourne Victory akan menentukan langkah Bali United ke play-off Liga Champions Asia 2020.
SKOR.id - Bali United akan menantang Melbourne Victory setelah memenangi laga kontra Tampines Rovers. Berikut jadwal pertandingan tersebut.
Bali United sukses melenggang ke babak kedua Kualifikasi Liga Champions Asia 2020. Kepastian tersebut didapatkan setelah juara Liga 1 2020 itu menang 5-3 atas Tampines Rovers, Selasa (14/1/2020).
Serdadu Tridatu yang melawat ke markas Tampines Rovers, Stadion Jalan Besar, Singapura, tampil agresif sejak menit pertama.
Baca Juga: Sidik Saimima Semringah Jalani Debut Manis Bersama Bali United
Gol Bali United pada laga tersebut dibukukan oleh Melvin Platje (8' dan 13'), Muhammad Rahmat (81'), Stefano Lilipaly (101'), dan Sidik Saimima (115').
Sementara tiga gol balasan tuan rumah diukir lewat Boris Kopitovic (43'), Jordan Webb (53'), dan bunuh diri Andhika Wijaya (67').
Di babak kedua Kualifikasi Liga Champions Asia, Bali United akan bersua dengan wakil Australia, Melbourne Victory, di Stadion AAMI Park, Selasa (21/1/2020).
Baca Juga: Jose Mourinho: Christian Eriksen Harus Pergi dengan Kepala Tegak
Melbourne Victory menunggu di babak kedua kualifikasi karena menjadi tim peringkat ketiga di Liga Australia (A-League).
Punya waktu persiapan seminggu, pelatih Bali United Stefano Cugurra akan memulai latihan pada Kamis (16/1/2020), sehari setelah Fadil Sausu cs kembali ke Bali.
"Kami harus kerja keras lagi, besok (babak kedua kualifikasi) kami akan melawan wakil Australia," tutur Stefano Cugurra seusai laga kontra Tampines Rovers.
Baca Juga: Gian Zola Belum Pasti Bertahan di Persib
Pelatih yang akrab disapa Teco itu juga mengomentari jalannya laga kontra The Stags yang harus ditentukan pemenangnya lewat babak tambahan.
Pada babak kedua Tampines bahkan sukses membalik keadaan menjadi 3-2 sebelum Bali United kembali memimpin.
"Pertandingan ini tidak mudah, kami tidak biasa bermain di lapangan sintetis," tutur Teco.
Baca Juga: Juventus Krisis, Sarri Tetap Enggan Mainkan Emre Can sebagai Bek
"Yang terpenting kami bisa cetak banyak gol hari ini dan kami bisa menang," katanya menambahkan.
Jika mampu memenangi pertandingan kontra Melbourne Victory, Bali United sudah ditunggu wakil Jepang, Kashima Antlers, pada Selasa (28/1/2020) di Kashima Soccer Stadium.
Pertandingan play-off kontra Kashima Antlers menjadi adangan terakhir Bali United untuk masuk ke Grup E Liga Champions Asia 2020.
Berikut jadwal Bali United vs Melbourne Victory
Selasa, 21 Januari 2020
Melbourne Victory vs Bali United
Stadion AAMI Park
Pukul 15.35 WIB