- Menatap ajang Asia Challange Cup 2020 di Malaysia, Persib Bandung akan segera menggelar sesi latihan perdana.
- Sesi latihan perdana akan digelar pada Jumat (10/1/2020).
- Rencananya, pelatih Robert Rene Alberts tidak akan membawa semua pemain ke Malaysia.
SKOR.id - Skuad Persib Bandung akan segera menggelar latihan perdana menjelang tampil di ajang pramusim, Asia Challenge Cup 2020. Sesi latihan ini rencananya bakal digelar pada Jumat (10/1/2020).
Namun demikian, tidak semua pemain Maung Bandung akan mengikuti sesi latihan tersebut.
Asisten pelatih Persib Bandung, Budiman, menyebut latihan perdana ini merupakan bagian dari persiapan tim untuk tampil pada Asia Challenge Cup 2020.
Baca Juga: Jadwal Persib Bandung di Asia Challenge Cup 2020
Sejumlah pemain bakal dilibatkan dalam turnamen tersebut. Beberapa di antaranya adalah Abdul Aziz, Frets Butuan, dan Zalnando.
"Besok (9/1/2020) pemain sudah harus berkumpul di Bandung. Tetapi, ini khusus untuk pemain buat Asia Challenge 2020 saja. Tanggal 10 Januari kami akan mulai berlatih," kata Budiman, dilansir dari laman resmi klub.
Turnamen Asia Challenge Cup akan diikuti oleh empat tim dari empat negara berbeda. Selangor FA, tim asal Malaysia, akan menjadi tuan rumah dalam gelaran ini.
Baca Juga: Bos Persib Tanggapi Rumor Transfer Dua Pemain Asal Brasil
Selain Selangor FA dan Persib, ada dua kontestan lagi yang akan tampil yakni Hanoi FC (Vietnam) dan Bangkok United (Thailand).
Berikut jadwal Persib Bandung di Asia Challenge Cup 2020:
Sabtu, 18 Januari 2020
Persib vs Selangor FA
Stadion Shah Alam, Kuala Lumpur
Minggu, 19 Januari 2020
Persib vs Bangkok United
Stadion Shah Alam, Kuala Lumpur.