- Video Jepang lolos sebagai juara grup usai tumbangkan Spanyol.
- Samurai Biru berhasil membalikan keadaan saat kalahkan La Furia Roja.
- Kemenangan Jepang sekaligus membuat Jerman tersingkir dari Piala Dunia 2022.
SKOR.id - Video Jepang lolos sebagai juara grup usai bungkam Spanyol 2-1 pada Jumat (2/11/2022) dini hari WIB.
Samurai Biru sukses melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Spanyol 2-1 di Khalifa International Stadium.
Jepang awalnya kecolongan terlebih dahulu setelah Alvaro Morata membawa Spanyol unggul 1-0 saat laga baru berjalan 11 menit.
Namun di awal babak kedua Samurai Biru membalikan keadaan menjadi 2-1 lewat gol cepat yang disarangkan Ritsu Doan (menit ke-48') dan Ao Tanaka (51').
Another famous Japan win sees them top a wild Group E ????????@adidasfootball | #FIFAWorldCup— FIFA World Cup (@FIFAWorldCup) December 1, 2022
Kemenangan ini bukan hanya sekedar meloloskan Jepang ke babak 16 besar, melainkan juga membuatnya keluar sebagai juara Grup E.
Jepang mengakhiri fase grup Piala Dunia 2022 dengan menempati posisi satu dan mengoleksi enam poin, unggul dua angka dari Spanyol dan juga Jerman.
Keberhasilan Jepang ini juga sekaligus menyingkirkan Jerman dari Piala Dunia 2022. Die Mannscahft pada laga pertama dikalahkan Samurai Biru 2-1.
Kekalahan tersebut disinyalir menjadi salah satu alasan mengapa Jerman gagal melangkah ke 16 besar.
Skorer dapat menyaksikan keberhasilan Jepang keluar sebagai juara Grup E pada pagelaran Piala Dunia 2022 melalui video berikut:
Berita Piala Dunia 2022 Lainnya:
Piala Dunia 2022: Jerman Tersingkir, Antonio Rudiger Sebut Dua Kekurangan
Piala Dunia 2022: Ini Penjalasan Mengapa Gol Ao Tanaka ke Gawang Spanyol Sah