- Gareth Wale menyoroti sikap pantang menyerang Wales saat menahan imbang Amerika Serikat.
- Wales bermain 1-1 melawan AS di laga pertama Grup B Piala Dunia 2022.
- Gareth Bale mencetak gol pertamanya di Piala Dunia sekaligus menyelamatkan Wales dari kekalahan.
SKOR.id - Kapten Wales, Gareth Bale menyanjung penampilan dan spirit timnya yang berhasil meraih satu poin dari Amerika Serikat.
Pada Selasa (22/11/2022), Wales bangkit dari ketinggalan satu gol untuk bermain imbang 1-1 melawan AS di laga pertama mereka di Piala Dunia 2022.
Wales tertinggal sejak menit ke-36 setelah gol Timothy Weah membuat AS unggul 1-0.
Namun di babak kedua, tim asuhan Robert Page memperlihatkan penurunan yang berhasil dimanfaatkan Wales.
Bale pun akhirnya memastikan pertandingan Piala Dunia pertama Wales sejak 1958 berakhir dengan catatan positif berkat penaltinya di menit ke-82.
Diakui pemain 33 tahun tersebut, penampilan babak pertama Wales cukup mengecewakan.
"Jujur, kami tampil tidak bagus di babak pertama sementara mereka bermain lebih baik," kata mantan pemain Real Madrid itu.
"Di babak kedua, kami lalu mengubah beberapa hal dan para pemain keluar untuk bertarung, berjuang seperti yang selalu kami lakukan, dan kami sepertinya akan memenangkan pertandingan sejak awal babak kedua.
"Ini poin yang luar biasa dari posisi kami, [kami] menunjukkan karakter seperti yang kami lakukan pada 2021 di Euro [melawan Swiss] dan kami siap melangkah lebih jauh."
Bintang Los Angeles FC itu mengaku rasanya fantastis bisa mencetak gol pertamanya di Piala Dunia.
“Luar biasa – tapi saya jujur saya lebih suka tiga poin," katanya.
Berikutnya, Wales akan menghadapi Iran dalam pertandingan Grup B kedua mereka pada Jumat (25/11/2022).
Berita Piala Dunia 2022 Lainnya:
Piala Dunia 2022: 5 Fakta Menarik usai Laga Senegal vs Belanda