- Wasit terbaik dari semua konfederasi sepak bola dunia dipercaya menjadi pengadil di Piala Dunia 2022 Qatar.
- FIFA berusaha keras memilih wasit dengan pengalaman dan reputasi terbaik.
- Tidak banyak yang tahu berapa pendapatan wasit dan ofisial lain di turnamen sebesar Piala Dunia.
SKOR.id - Di turnamen-turnamen besar sepak bola seperti Piala Dunia dan kejuaraan kontinental, wasit pertandingan hampir selalu memiliki beban yang berat. Itulah mengapa para wasit dan perangkat pertandingan juga mendapatkan kompensasi yang sepadan.
Sejak Piala Dunia di Rusia (2018), badan manajerial Piala Dunia FIFA telah mengatur bahwa setiap wasit pertandingan akan menerima gaji pokok sebesar 70 ribu dolar Amerika (sekira Rp1,09 miliar) untuk keterlibatan dalam Piala Dunia FIFA.
Untuk kali pertama pula dalam sejarah kompetisi ini, FIFA juga menetapkan bahwa setiap asisten wasit akan mengambil 25 ribu dolar Amerika (Rp392,8 juta) di awal untuk partisipasi mereka di Piala Dunia..
Jumlah uang per laga yang didapat ofisial pertandingan di ajang Piala Dunia paling tidak tiga kali lebih besar daripada yang bisa mereka terima untuk menjadi pengadil di kompetisi sekelas Liga Champions Eropa.
Berikut rincian pendapatan yang bisa diterima wasit dan perangkat pertandingan di Piala Dunia 2022 Qatar seperti dikutip as.com.
Wasit Utama
Wasit menjadi orang yang paling berpengaruh dan bertanggung jawab atas jalannya pertandingan. Besarnya tanggung jawab itulah yang membuat mereka berhak diapresiasi dengan sangat baik.
Untuk satu laga di fase grup, seorang wasit mendapatkan 3.000 dolar AS (Rp47,1 juta). Sedangkan untuk babak knockout atau final, bayaran mereka naik menjadi 10 ribu dolar AS (Rp157,1 juta).
Dalam kebanyakan kasus, seorang wasit bisa mengawasi rata-rata dua laga. FIFA pun menambahkan biaya pertandingan yang mereka peroleh ke pembayaran kontrak mereka.
Seorang wasit sukses yang memimpin semua pertandingan, termasuk duel final, bisa mendapatkan hingga 300 ribu dolar AS (Rp4,71 miliar) selama turnamen berlangsung.
Asisten Wasit
Dua asisten wasit bertugas di setiap sisi lapangan dengan tugas utama mengawasi bila terjadi offside dan pelanggaran yang mungkin tidak terlihat oleh wasit.
Karena cukup berat, pendapatan para asisten wasit ini juga tidak terlalu jauh dari wasit. Mereka mendapatkan 2.500 dolar AS (Rp39,2 juta) per laga di penyisihan grup dan 5.000 dolar AS (Rp78,5 juta) untuk babak KO maupun final.
Jika dipercaya menjadi perangkat di beberapa pertandingan, seorang asisten wasit bisa pulang dengan mengantongi 150 ribu dolar AS (Rp2,35 miliar) setelah Piala Dunia usai.
Ofisial Keempat
Ofisial keempat adalah petugas yang mengatur prosedur pergantian pemain dan memeriksa pemain yang akan masuk sebagai pengganti dan perlengkapannya. Mereka juga bertugas mengawasi penggantian bola selama pertandingan.
Gaji ofisial keempat ini sama dengan asisten wasit: 2.500 - 5.000 dolar AS per laga, dan total pendapatan yang bisa diharapkan adalah 150 ribu dolar AS.
Petugas Video Assistant Referee (VAR)
Salah satu perubahaan signifikan dalam aturan sepak bola dalam beberapa tahun terakhir adalah diperkenalkannya VAR.
Mereka yang lolos seleksi untuk menjadi petugas VAR pada Piala Dunia 2022 Qatar akan mendapatkan 3.000 dolar AS per laga di fase grup dan naik menjadi 5.000 dolar AS untuk babak-babak berikutnya. Total, mereka bisa mendapatkan 175 ribu dolar AS (Rp2,7 miliar).
36 referees
69 assistant referees
24 video match officials
Selected #WorldCup match officials represent the highest level of refereeing worldwide.
6 women’s match officials appointed for first time in FIFA World Cup history.
????https://t.co/sw289IUDX9 pic.twitter.com/j5TFxePzdn— FIFA Media (@fifamedia) May 19, 2022
Berita Piala Dunia Lainnya:
Piala Dunia 2022: 5 Fakta Menarik usai Laga Inggris vs Iran di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 2022: Bantu Belanda Menang, Cody Gakpo dan Davy Klaassen Bikin Catatan Pribadi