- Pemakaian VAR untuk Liga Malaysia mulai musim 2023 ternyata masih terbuka lebar.
- Pembicaraan pemakaian VAR di Liga Malaysia mulai musim depan belum putus.
- Jika sebelumnya VAR belum akan dipakai di Liga Malaysia per 2023, perkembangannya saat ini berbeda dan berbanding terbalik.
SKOR.id - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) dan Malaysian Football League (MFL), operator Liga Malaysia, dapat bekerja sama untuk memastikan penerapan video asisstant referee (VAR) musim depan.
Wakil Presiden FAM dan Ketua Komite Kompetisi FAM, Mohd Firdaus Mohamed bicara soal perkembangan kebijakan pemakaian VAR.
Dia menggambarkan proposal tersebut sebagai langkah yang adil mengingat persiapan sistem menghabiskan biaya tinggi.
VAR dihitung pembiayaannya hingga 4 sampai 5 juta ringgit Malaysia atau setara 13 hingga 16 miliar rupiah.
"Kalau soal pembayaran, saya tidak yakin dan tidak dibahas di EXCO Meeting FAM," ujar Firdaus yang dikutip dari Berita Harian.
"Kami tahu ini (VAR) menyangkut biaya, mungkin FAM (butuh untuk membeli) dan mungkin MFL karena lebih banyak mengunakan untuk kompetisi."
Hanya saja, FAM dan MFL diakui Firdaus akan berbagi bersama penyediaan VAR terutama soal biaya.
"Tapi itu wasit yang sama dari FAM. Mungkin, ini usaha bersama dari MFL dan FAM," ucap Firdaus.
"Akan ada keputusan setengah-setengah (dalam penyediaan VAR). Menurut saya, mungkin penyelenggara (perlu membayar biaya VAR)," tuturnya.
"Tim bisa membantu dengan cara lain. Misalnya, infrastruktur dan lain-lain. Meski membutuhkan biaya tinggi, saya kira itu tidak menjadi kendala kami."
"Jadi nanti kalau sudah waktunya akan kami kabari," ujarnya menambahkan.
Sementara itu, Firdaus yang juga Presiden Persatuan Sepak Bola Melayu Malaysia (PBMM) menegaskan langkah FAM menggunakan VAR karena sistem yang terlibat kini sudah menjadi kebutuhan dalam kompetisi sepak bola profesional.
"Kami tidak ingin menggunakan VAR karena tekanan (dari suporter) tapi itu memang keharusan," kata Firdaus.
"Liga memang sudah profesional dan kami melihat tetangga kami, Thailand, juga sudah menggunakan VAR."
"FAM ke arah itu jadi seperti yang saya katakan sebelumnya, hanya waktu yang akan menjawabnya," ujarnya menegaskan.
Baca Juga Berita Liga Malaysia lainnya:
Liga Malaysia Musim Depan Masih Tanpa VAR, Alasan Operator Kompetisi Karena Mahal
Bos Besar PSPS Riau Siap Belikan VAR untuk Liga Malaysia