- Cerezo Osaka menang 4-0 atas Urawa Reds pada leg kedua semifinal J.League Cup 2022 (25/9/2022).
- Cerezo Osaka pun berhak lolos ke partai puncak dengan keunggulan agregat 5-1.
- Pelatih Cerezo, Akio Kogiku, membeberkan strategi yang ia berikan kepada anak asuhnya pada laga tersebut.
SKOR.id - Pelatih Cerezo Osaka, Akio Kogiku, menyebutkan taktik yang ia berikan kepada anak asuhnya pada laga kontra Urawa Reds.
Cerezo Osaka berpesta gol saat menghadapi Urawa Reds pada leg kedua semifinal J.League Cup 2022 (25/9/2022).
Cerezo Osaka menang 4-0 lewat gol Hiroaki Okino, Mutsuki Kato, Jean Patric, serta gol bunuh diri pemain Urawa, Takahiro Akimoto.
Tim berjuluk Sakura itu lantas berhak lolos ke babak final setelah unggul agregat 5-1 atas pasukan Ricardo Rodriguez.
Dalam wawancara yang dikutip dari Yahoo News, Akio Kogiku membeberkan taktik yang ia terapkan untuk meraih kemenangan.
"Saya membagikan beberapa rencana permainan dengan para pemain, tapi taktik yang kami pakai adalah aktif mencuri bola dan mencetak gol," ucapnya.
Sementara itu, Jean Patric merasa senang dapat menyumbang satu gol setelah kembali dari cedera.
"Saya senang bisa membantu," kata pemain Brasil itu sembari tersenyum lebar.
Ini merupakan final kedua beruntun bagi Cerezo Osaka di ajang J.League Cup setelah musim lalu menjadi finalis bersama Nagoya Grampus.
Kini, mereka akan berhadapan dengan Sanfrecce Hiroshima dan pertandingannya akan dihelat pada 22 Oktober 2022 mendatang.
Berita J.League Lainnya:
Hasil J.League Cup 2022: Cerezo Osaka dan Sanfrecce Hiroshima Bentrok di Final
Hasil J2 League 2022: Tundukkan Montedio Yamagata, Tokyo Verdy Teruskan Hasil Positif