- Jerman akan menghadapi Inggris pada laga terakhir fase grup UEFA Nations League, Selasa (27/9/2022) dini hari WIB.
- Performa Inggris di ajang ini sangat buruk setelah hanya mengantongi 2 poin dari 5 laga.
- Meski begitu, Hansi Flick memprediksi pertandingan ini akan sulit bagi timnya.
SKOR.id - Pelatih Jerman, Hansi Flick, enggan meremehkan Inggris yang performanya tengah menurun.
Jerman akan berhadapan dengan Inggris pada laga terakhir fase grup UEFA Nations League 2022-2023.
Big match antara Inggris vs Jerman dijadwalkan berlangsung pada Selasa (27/9/2022) pukul 01.45 WIB di Stadion Wembley.
Jika melihat performa di ajang ini, Jerman bisa dibilang masih lebih baik ketimbang tim tuan rumah meski keduanya sama-sama tidak bisa lolos ke babak berikutnya.
Der Panzer menduduki posisi ketiga dengan koleksi 6 poin dari 5 laga sementara Inggris harus terdegradasi ke Liga B musim depan setelah hanya meraup 2 angka dari 5 pertandingan.
Kendati demikian, Hansi Flick menilai The Three Lions sebagai tim kuat dan pertandingan ini akan sulit bagi tim besutannya.
"Saya sering berada di Inggris dan berpikir bahwa Premier League adalah liga terbaik di dunia. Mereka memiliki skuat yang fantastis," Flick menuturkan.
"Anda dapat melihat bahwa mereka tidak beristirahat seperti biasanya. Mereka adalah tim yang kuat dan ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kami besok. Kami harus memiliki hari yang sempurna untuk menang," imbuh sang pelatih.
Hansi Flick juga menyebutkan satu hal dari anak asuhnya yang hilang ketika mereka dikalahkan Hungaria pada laga sebelumnya.
"Menurut saya, apa yang hilang dari babak pertama melawan Hungaria adalah kepercayaan diri. Itu membuat kami merasa ragu-ragu."
"Kami ingin menurunkan tim yang tahu apa yang harus dilakukan dan menikmati perma. Itulah hal-hal yang ingin saya lihat besok," pungkasnya.
Berita UEFA Nations League Lainnya:
Belanda vs Belgia: Virgil van Dijk Puas Raih Kemenangan Clean Sheet