- Jose Mourinho membocorkan pujian yang diberikan untuk Paulo Dybala saat masih di Juventus.
- Dybala mengepak sepasang gol dalam laga AS Roma vs Monza, Rabu (31/8/2022) dini hari WIB.
- Mourinho juga memuji penampilan Tammy Abraham setelah sempat dikritik saat lawan Juventus.
SKOR.id - Jose Mourinho rupanya sudah memberikan pujian kepada Paulo Dybala saat sang pemain masih membela Juventus.
Hal ini diungkap the Special One setelah Dybala mengemas dua gol dalam kemenangan 3-0 AS Roma atas Monza, Rabu (31/8/2022) dini hari WIB, sekaligus membuat tim ibu kota belum terkalahkan di Liga Italia 2022-2023.
Dybala mencetak dua gol pertamanya untuk Roma di babak pertama, yang membuat La Joya kini menembus 100 gol di Serie A, sementara Roger Ibaanez melengkapi kemenangan Roma setelah menanduk tendangan sudut Lorenzo Pellegrini.
Mourinho dan Dybala terlihat berbincang akrab saat sang pemain ditarik keluar.
“Musim lalu, ketika Juventus main di sini di Olimpico dan dia ditarik keluar, saya bilang kepadanya: ‘Anda sangat bagus.’ Jadi malam ini saya mengatakan hal yang sama. Kami tersenyum karena kami ingat dia sudah mencetak gol di stadion ini,” jelas Mourinho kepada DAZN.
“Anda sering mendapat bakat yang terisolasi di tim, tapi Paulo adalah bakat hebat yang bermain bersama dan untuk tim. Meski dia tidak dibangun untuk ini, dia membantu pertahanan dengan kinerja luar biasa.”
Sejak tiba di Roma setelah direkrut dari Juventus secara agen bebas, Paulo Dybala selalu bermain sebagai starter di bawah komando Jose Mourinho.
Eks pelatih Inter Milan ini yakin ini menjadi pertanda penyerang 28 tahun tersebut memiliki peluang besar dipanggil timnas Argentina untuk Piala Dunia 2022 di Qatar.
“Dia memiliki banyak cedera, tapi sekarang mengalami peningkatan. Saya pikir ini sinyal untuk Piala Dunia di Qatar. Mungkin Lionel Scaloni harus mengirimi saya beberapa botol wine, karena dia akan memiliki pemain fantastis di timnya.”
Selain menyanjung Paulo Dybala, Mourinho juga mengaku puas dengan performa yang ditunjukkan Tammy Abraham setelah sempat mengkritik pemain Inggris tersebut di laga kontra Juventus yang berakhir imbang 1-1.
“Saya juga ingin mengatakan bahwa saya suka cara Tammy Abraham main hari ini, ini adalah malamnya Tammy. Ini jelas malamnya Paulo, tapi Tammy fantastis,” Mourinho menyudahi.*
Berita Liga Italia Lainnya
Cetak Brace, Paulo Dybala Kini Tembus 100 Gol di Liga Italia
Romelu Lukaku Dipastikan Absen dalam Derbi Milan