- William Saliba menjalani debutnya di Liga Inggris saat Arsenal bersua Crystal Palace, Sabtu (6/8/2022).
- William Saliba baru kembali ke Arsenal setelah dipinjamkan ke klub Liga Prancis.
- Penampilan apik di lini belakang The Gunners membuatnya dipuji Mikel Arteta.
SKOR.id - Berikut ini adalah cuplikan wawancara pelatih Arsenal, Mikel Arteta, saat memuji William Saliba.
William Saliba akhirnya mendapatkan debut di Liga Inggris bersama Arsenal saat berjumpa Crystal Palace.
William Saliba bermain penuh 90 menit dalam laga yang berlangsung pada Sabtu (6/8/2022) tersebut.
Kinerja apiknya dalam mengawal lini belakang The Gunners membuatnya disanjung oleh Mikel Arteta.
"Anda seperti tidak melihat pemain 21 tahun debut di Liga Inggris melawan tim (Crystal Palace) tadi," kata Mikel Arteta.
"Menghadapi pemain dengan fisik kuat dan ia sanggup mengatasi situasinya dengan kesabaran, ketenangan, serta kehadirannya yang luar biasa. Ia pantas untuk dipuji," Mikel Areta menambahkan.
Mikel Arteta melihat ambisi besar pada Saliba yang pertama kali direkrut dua tahun lalu, namun dipinjamkan ke Liga Prancis.
"Di usia 19 tahun kami mendatangkannya dan membawanya kembali dua tahun kemudian, itu hal yang tak biasa," ia menjelaskan.
"Ia sangat determinan dan sangat ingin datang ke sini. Kini ia membuktikan dirinya siap tampil," sang pelatih menambahkan.
Skorer dapat menyaksikan cuplikan video Mikel Arteta saat membahas William Saliba lewat tayangan berikut ini:
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Yang Menarik Diketahui dari Gabriel Jesus
VIDEO: Pelatih Manchester City Pep Guardiola Bicara tentang Rumor Transfer Bek Kiri