- VIDEO: Sesko Cetak Gol Indah Saat Salzburg Bekuk Liverpool
- Benjamin Sesko mencetak gol luar biasa saat Salzburg membekuk Liverpool.
- Liverpool kalah 0-1 dari RB Salzburg di laga terakhir pramusim mereka.
- Liverpool menelan dua kekalahan dari empat pertandingan persahabatan.
SKOR.id - Tonton cuplikan gol indah Benjamin Sesko dalam kemenangan RB Salzburg atas Liverpool, skor 1-0, 28 Juli lalu.
Liverpool menutup tur musim panas mereka dengan kekalahan saat menantang klub Austria, RB Salzburg.
Tim asuhan Jurgen Klopp ditaklukan Salzburg meski memiliki penguasaan bola yang unggul (75%) dan melepaskan 27 tembakan.
Di laga ini, The Reds juga memainkan sebagian besar pemain cadangan di starting line-up.
Meski bermain dengan tim B, Liverpool tetap bermain mendominasi, hingga akhirnya mereka kebobolan.
Melalui skema serangan balik pada menit ke-31, Salzburg melakukan serangan balik.
Benjamin Sesko bekerja sama dengan Noah Okafor sebelum dia sendiri mencetak gol ke gawang Adrian, membuka skor untuk tim Austria.
Skor tersebut bertahan hingga pertandingan berakhir meski Liverpool melakukan pergantian 10 pemain di babak kedua.
Bagi Liverpool, ini merupakan kekalahan kedua mereka setelah empat laga persahabatan jelang musim baru.
Sebelumnya mereka dikalahkan Manchester United (4-0), menang atas Crystal Palace (2-0) dan RB Leipzig (5-0).
Skorer bisa menyaksikan gol indah Benjamin Sesko saat Salzburg menang 1-0 atas Liverpool pada video di bawah ini:
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya:
VIDEO: Aksi-Aksi Terbaik Aaron Ramsey bersama Juventus
Paulo Dybala Debut, AS Roma Kalah dari Klub Serie B Ascoli