- Manchester United masih berusaha mendapatkan tanda tangan Frenkie de Jong.
- Padahal, sang pemain sudah mengatakan akan tetap tinggal di Barcelona.
- Setan Merah dikabarkan mulai menggunakan strategi terakhir.
SKOR.id - Manchester United dikabarkan masih mengejar tanda tangan Frenkie de Jong. Mereka bahkan yakin bisa mendapatkan sang pemain dengan harga diskon.
Setelah tahu pemainnya dibidik Man United, Barcelona disebut telah mematok harga yang cukup tinggi untuk Frenkie de Jong.
Pemain yang mereka beli seharga 64 juta pounds dari Ajax Amsterdam pada tahun 2016 lalu hanya akan dilepas kepada klub yang mau membayar 65 juta pounds.
Manchester United menjadi salah satu tim besar yang tertarik mendatangkan pemain asal Belanda itu.
Namun Setan Merah hanya ingin membayar 50 juta pounds. Keinginan klub asal Old Trafford ini sempat mengalami penolakan.
Hal tersebut lantaran de Jong masih sangat ingin menjadi bagian dari klub asal Katalan.
“Saya lebih suka tinggal bersama Barcelona. Barcelona hanyalah klub impian saya. Juga sejak usia muda," kata Frenkie de Jong.
“Saya tidak pernah menyesali pilihan saya meskipun faktanya saya berharap lebih banyak dalam hal hadiah daripada yang telah saya capai sejauh ini. Tapi saya tidak pernah menyesali pilihan saya," tambahnya.
Dilansir dari Daily Mail, Manchester United tidak menyerah. Mereka menggunakan strategi terakhir untuk membuat de Jong berubah pikiran.
Pertama adalah tawaran menjadi pemain nomor 1. Seperti diketahui, Setan Merah sudah resmi berpisah dengan Paul Pogba dan Jesse Lingard. Nemanja Matic pun akan menyusul.
Itu artinya, ada satu ruang kosong yang tersedia untuk Frenkie de Jong di Old Trafford.
Tawaran ini tentu lebih baik ketimbang kondisi sang pemain di Barcelona. Di Katalan, namanya kalah dari Pedri dan Gavi.
Strategi lain
Frenkie de Jong tampaknya harus benar-benar memikirkan tawaran Manchester United ini.
Sebab manajemen dan Xavi Hernandez sendiri sudah bersedia melepas pemain asal Belanda itu.
Klub ingin memiliki dana lebih untuk mewujudkan transfer mereka dengan menggaet Robert Lewandowski dari Bayern Munchen.
Wacana ini tentu bisa membuat Frenkie de Jong berubah pikiran dan memilih untuk keluar.
Usaha mungkin akan berhasil, terlebih jika mengingat hubungan antara Erik ten Hag dan Frenkie de Jong sebelumnya.
Berita Manchester United Lainnya:
Salam Perpisahan Paul Pogba kepada Fans Manchester United
Manchester United Konfirmasi Kepergian Paul Pogba, 3 Klub Jadi Opsi Labuhan Baru