- Juventus sedang berupaya untuk mendatangkan Angel Di Maria dan Paul Pogba.
- Ini menjadi pekan yang menentukan bagi Si Nyonya Tua untuk menggaet dua pilar tersebut.
- Juventus juga sedang berupaya untuk mempermanenkan Alvaro Morata.
SKOR.id - Para petinggi Juventus FC diperkirakan akan bertemu dengan agen Angel Di Maria pekan ini, sementara tawaran Si Nyonya Tua untuk Alvaro Morata ditolak Atletico Madrid.
Bianconeri sedang mencari pemain baru setelah menyelesaikan musim tanpa trofi untuk pertama kalinya sejak 2010-2011.
Paul Pogba dan Di Maria adalah salah satu target utama mereka untuk musim panas.
Menurut La Gazzetta dello Sport, pekan ini bisa menjadi penentu untuk tanda tangan kedua pemain tersebut.
Baik Pogba maupun Di Maria akan berstatus free agent musim panas ini.
La Gazzetta dello Sport juga mengabarkan bahwa petinggi I Bianconeri akan bertemu dengan perwakilan Di Maria pekan ini dalam pertemuan yang menentukan.
Tanggal dan tempat untuk KTT belum dijadwalkan, tetapi kedua pihak akan membuat keputusan akhir pekan ini.
Seperti dilansir Football Italia awal bulan ini, Juventus telah menawarkan Di Maria kontrak senilai 7 juta (sekitar Rp109 miliar) per tahun untuk satu musim, tetapi dalam kesepakatan itu juga ada opsi untuk memperpanjang kontraknya.
Juventus juga yakin bisa mengamankan jasa Pogba, yang memberikan kode transfer di media sosial pekan lalu.
Selain dua pilar tersebut Tuttosport melaporkan bahwa Juventus telah mengajukan tawaran untuk mempermanenkan Alvaro Morata, tetapi Atletico Madrid menolak tawaran 20 juta (sekitar Rp313 miliar) yang disodorkan I Bianconeri tersebut.
Juventus telah membayar sebanyak itu untuk meminjam Morata selama dua tahun.
Juventus memiliki opsi untuk membeli seharga 35 juta euro, tetapi mereka tidak bersedia membayar sebanyak itu dan sekarang sedang mengupayakan untuk mengontrak Morata secara permanen dengan biaya yang lebih rendah.
In settimana è atteso un incontro tra la #Juve e gli agenti di Di Maria. Luogo da definire. L’impressione è che potrebbe essere decisivo. Un articolo sulla @Gazzetta_it di oggi. #dimaria #calciomercato— luca bianchin (@lucabianchin7) May 29, 2022
#Morata, respinta la prima offerta della Juve: la situazione ⬇️ https://t.co/fxrfiUg5uF— Tuttosport (@tuttosport) May 30, 2022
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya:
Romelu Lukaku Gencar Dikaitkan dengan Inter Milan, Paulo Dybala Terancam ke AS Roma
Setelah Caplok Ivan Perisic, Antonio Conte Incar Alessandro Bastoni