- Pierre-Emerick Aubameyang memiliki statistik mentereng sejak tiba di Barcelona awal 2022 ini.
- Dia menyamai koleksi 11 gol Memphis Depay meski belum genap tiga bulan di Camp Nou.
- Jika konsisten, Aubameyang berpeluang menjadi top skor Barcelona di akhir musim.
SKOR.id - Pierre-Emerick Aubameyang menggebrak Liga Spanyol lewat penampilan ciamiknya bersama Barcelona, meski dia baru tiba di Catalan 80 hari lalu.
Barcelona mengumumkan perekrutan striker asal Gabon tersebut pada 2 Januari 2022. Dia didatangkan dari Arsenal setelah kontraknya di London utara sepakat dihentikan.
Kurang dari tiga bulan sejak kedatangannya, Aubameyang membuat catatan membanggakan.
Pierre-Emerick Aubameyang tak butuh waktu lama untuk beradaptasi di tim dan kini dia menjadi spesialisasi pencetak gol pembuka bagi Blaugranara.
Pemain 32 tahun ini telah membukukan 11 gol hanya dalam waktu kurang dari tiga bulan, dan lima di antaranya menjadi gol pembuka.
Lawan Valencia, Aubameyang mencetak gol setelah 20 menit, dan menambah dua gol lainnya untuk membukukan hat-trick, kemudian lawan Athletic Bilbao dia merayakan gol pada menit ke-37.
Tren positifnya berlanjut manakala Blaugrana melakoni laga penuh gengsi bertajuk El Clasico.
Pierre-Emerick Aubameyang berhasil mencuri perhatian dengan mencetak gol perdana di Santiago Bernabeu pada menit ke-29.
Lalu melawan Levante eks bomber Borussia Dortmund ini mencetak gol pada menit ke-59, dan berlanjut di laga terkini kontra Real Sociedad, di mana Aubameyang mencetak gol semata wayang.
Gol pada Jumat (22/4/2022) dini hari WIB di Reale Arena, yang dicetak setelah 11 menit, membantu Barcelona membawa pulang tiga poin krusial di Liga Spanyol.
Gol-gol tersebut membuktikan bahwa Pierre-Emerick Aubameyang memberikan impak instan di Barcelona.
Fakta lainnya, Blaugrana juga selalu meraih kemenangan ketika Aubameyang mencetak gol.
Aubameyang lebih moncer ketika bermain di laga tandang, dibanding saat main di Camp Nou.
Hanya dua dari 11 gol dicetak di hadapan pendukung tuan rumah, yakni lawan Athletic Bilbao dan Osasuna, dan keduanya terjadi di La Liga.
Sembilan sisanya terjadi saat Barcelona bertandang ke markas lawan, baik di liga domestik maupun Liga Europa, ketika ia mencetak gol lawan Napoli dan Galatasaray.
Melihat penampilan Pierre-Emerick Auabameyang, bukan tak mungkin dia akan menyudahi musim ini sebagai top skor Barcelona, menggeser Memphis Depay.
Pemain lulusan AC Milan Primavera ini masih memiliki enam pertandingan tersisa untuk menambah pundi-pundi golnya.
Peluang menjadi top skor klub tampak lebih besar karena dia merupakan salah satu andalan Xavi di lini depan sejak tiba di Camp Nou.
Saat ini dia bersama Memphis Depay memimpin top skor Barcelona, walau pemain asal Belanda itu mengalami cedera yang memaksanya menepi selama beberapa pekan.
Keduanya sama-sama telah mengemas 11 gol di semua kompetisi.
Tapi, Memphis Depay harus melalui 31 penampilan untuk mengumpulkan jumlah gol tersebut, sementara Auabameyang, yang tiba pada Februari, baru 17 kali mewakili Barcelona di berbagai ajang musim ini.
Berita Pierre-Emerick Aubameyang Lainnya
Pierre-Emerick Aubameyang Guncang Liga Spanyol dengan Statistik Mentereng
VIDEO: Baru Dua Bulan di Barcelona, Ini Catatan Impresif Pierre-Emerick Aubameyang