- Ayah Gonzalo Higuain, Jorge, membuat publik Argentina dan Amerika Serikat heboh.
- Bagaimana tidak, dia mengatakan jika anaknya akan pensiun pada 2022 ini.
- Namun tidak ayah, Higuain belum mau pensiun.
SKOR.id - Gonzalo Higuain mengklarifikasi pernyataan ayahnya tentang waktu pensiun.
Belakangan ini, mencuat kabar jika Higuain akan memutuskan gantung sepatu setalah musim 2022 usai.
Bukan kabar burung, pernyataan tentang masa depan pemain Inter Miami tersebut langsung datang dari mulut ayahnya.
Ayah Higuain, Jorge, memberikan wawancara dengan TNT Sports di negara asal mereka Argentina dan berkata, dengan tegas, putranya akan pensiun setelah musim ini.
Namun dilansir dari MLS Soccer, mantan pemain Juventus tersebut membantah kabar yang beredar.
Hugain mengatakan jika dirinya belum memiliki keinginan untuk pensiun dari dunia sepak bola meski usianya saat ini sudah 34 tahun.
Gonzalo Higuain bahkan mengatakan jika ayahnya salah bicara sebab selama ini dia tidak pernah mengatakan ingin pensiun dalam waktu dekat.
"Itu adalah kesalahpahaman yang dia miliki dengan saya. Saya tidak pernah mengatakan kepadanya bahwa saya pensiun. Dia salah bicara, dan itu bisa terjadi," kata Higuain.
"Saya fokus pada klub saya, memenuhi kontrak saya dan ketika saatnya tiba, jika keputusan itu dibuat, saya akan melakukannya."
Higuain bergabung dengan Miami pada musim panas 2020 dari raksasa Serie A Italia Juventus dan telah memulai kariernya dengan cukup baik di Amerika Serikat.
Dia memiliki 15 gol dan 12 assist dalam 44 penampilan. Namun catatan itu wajar mengingat, Higuain adalah pemain dengan bayaran tertinggi ketiga di Inter Miami.
Dia terikat kontrak hingga musim 2022 dengan The Herons memiliki opsi klub untuk memperpanjangnya hingga 2023.
Jika Higuain pensiun, atau klub Floridian menolak opsi kontraknya, itu akan membuka tempat Pemain yang Ditunjuk untuk tim Wilayah Timur yang sedang membangun kembali.
“Jelas, saya mendekati waktu di mana saya akan berhenti bermain sepak bola, tetapi itu tidak ada dalam pikiran saya saat ini,” tandas bintang Argentina itu.
Baca Juga:
Dua Masalah Utama yang Bisa Bikin AC Milan Gagal Rebut Scudetto Musim Ini
Imbang Lawan Bologna, AC Milan sudah Empat Kali Sedekah Poin ke Klub Kecil