- Roman Abramovich dijatuhi sanksi oleh Pemerintah Inggris yang kemudian berdampak terhadap Chelsea.
- Chelsea tidak bisa melakukan sejumlah kegiatan yang berpengaruh terhadap pemasukan klub seperti penjualan tiket dan merchandise.
- Penjualan makanan dan minuman saat pertandingan disebut sebagai satu-satunya pemasukan Chelsea saat ini.
SKOR.id - Chelsea dikabarkan hanya punya satu sumber pemasukan saat ini setelah adanya sanksi kepada Roman Abramovich.
Pada Kamis (10/3/2022) Pemerintah Inggris menjatuhkan sanksi terhadap Roman Abramovich berupa pembekuan aset yang ada di Inggris dan larangan bepergian.
Sanksi yang dijatuhkan kepada Abramovich lantas berdampak pada klub yang dimilikinya saat ini, Chelsea.
Chelsea tidak bisa melakukan sejumlah kegiatan yang berpengaruh terhadap pemasukan klub seperti penjualan tiket dan merchandise.
Selain itu, mereka tidak bisa lagi menjual tiket pertandingan yang artinya hanya pemegang tiket musiman yang dapat menonton laga The Blues.
Jurnalis Inggris, Rob Harris sebagaimana dikutip dari Daily Star menyebut Chelsea hanya punya satu sumber pemasukan untuk saat ini, yakni penjualan makanan dan minuman saat pertandingan.
Dari penjualan makanan dan minuman sepanjang pertandingan itu mereka bisa meraup 20.000 ribu pounds atau sekitar Rp373 juta.
Namun, angka itu diyakini bakal menurun setelah dilarangnya penjualan tiket yang berarti jumlah penonton di stadion juga lebih sedikit.
Three sebagai salah satu sponsor sebelumnya sudah mengajukan permintaan penangguhan kepada pihak The Blues.
Mereka meminta agar nama Three tidak terpampang lagi di jersey dan di sekitaran stadion milik Chelsea.
Berita Chelsea Lainnya:
Nick Candy Tak Kalah Tajir dengan Roman Abramovich, Chelsea Ditawar Rp47 Triliun
Mason Mount: Pemain Chelsea Tidak Bisa Abaikan Sanksi Roman Abramovich