- Juventus berusaha mempertahankan Alvaro Morata hingga akhir musim.
- Juventus telah mengontrak Alvaro Morata secara pinjaman dari Atletico Madrid.
- Barcelona berupaya mendapatkan tanda tangan Alvaro Morata.
SKOR.id - Juventus tidak ingin melepas penyerang mereka, Alvaro Morata, pada bursa transfer musim dingin.
Alvaro Morata santer dikabarkan untuk menuju Barcelona pada Januari 2022.
Akan tetapi, Juventus berusaha untuk memblokir segala upaya Barcelona untuk mendapatkan Alvaro Morata.
Bianconeri saat ini mengontrak Morata dengan status pinjaman dari Atletico Madrid hingga akhir musim.
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, bersama para petinggi klub telah bertemu dengan pemain asal Spanyol tersebut. Mereka ingin Morata bertahan hingga akhir musim.
Kemungkinan Juventus melepas Morata sangatlah kecil. Pasalnya, mereka baru melepas Morata jika menemukan penyerang lain dengan status pinjaman.
"Juventus dan Massimiliano Allegri bertemu dengan Alvaro Morata hari ini untuk memberi tahu bahwa mereka siap mempertahankannya sampai akhir musim," kata Jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano.
Menurut Fabrizio Romano, situasi ini terjadi karena Juventus tidak dapat menemukan penyerang baru dengan status pinjaman.
Juventus tengah mengincar beberapa pemain untuk pengganti Morata. Mereka berencana mendatangkan penyerang untuk investasi jangka panjang.
Pemain Paris Saint-Germain (PSG), Mauro Icardi, saat ini menjadi target utama Juventus.
Pemain 28 tahun tersebut gagal bersaing di lini depan PSG karena sudah memiliki Kylian Mbappe, Lionel Messi, serta Neymar.
Selain itu, ada Gianluca Scamacca yang saat ini bermain untuk Sassuolo. Penyerang 23 tahun tersebut sudah tampil 19 kali dengan mencetak enam gol.
Mereka juga mengincar penyerang 21 tahun dari Fiorentina, Dusan Vlahovic. Tetapi Juventus harus mengeluarkan banyak uang untuk mendapatkann Vlahovic.
Alvaro Morata saat ini tampil 23 kali bersama Juventus dengan mencetak tujuh gol dan tiga assist.
Masalah Formasi Penyerang Real Madrid jika Kylian Mbappe dan Erling Haaland Gabung
Klik link untuk baca https://t.co/78RQgt6WRK— SKOR.id (@skorindonesia) January 4, 2022
Berita Juventus lainnya:
Jelang Hadapi 3 Laga Berat, Bek Tengah Juventus Malah Bertumbangan