- AC Milan kabarnya mengincar Hakim Ziyech dari Chelsea.
- Rossoneri dikatakan akan sulit mendatangkan Ziyech.
- Ada dua opsi untuk pengganti Ziyech.
SKOR.id - AC Milan tampaknya taka akan bisa menggaet Hakim Ziyech dari Chelsea, dengan ada dua opsi pengganti.
AC Milan kabarnya masih menaruh minat kepada pemain depan Chelsea, Hakim Ziyech.
Akan tetapi, laporan terbaru mengatakan bahwa Rossoneri tak akan bisa mendapatkan Ziyech musim dingin nanti.
Alasan utama adalah Borussia Dortmund yang dikatakan sebagai tim terdepan untuk mendapatkan mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut.
Musim ini, Ziyech memang tak jadi andalan utama Chelsea dan bisa memilih untuk hengkang untuk mendapatkan tempat utama.
Di sisi lain, AC Milan membutuhkan pemain depan, khususnya gelandang serang dan di posisi sayap.
Brahim Diaz yang sempat gemilang, punya performa yang naik turun setelah sembuh dari Covid-19.
Jika tak bisa mendapatkan pemain berusia 28 tahun itu, AC Milan punya dua opsi lain.
Dua Opsi Lain
Laporan dari media-media Italia mengatakan AC Milan mengincar pemain Brest, Romain Faivre.
Pemain berusia 23 tahun itu kabarnya jadi target nomor satu Rossoneri pada bursa transfer Januari mendatang.
Faivre mencetak tujuh gol dan lima assist dalam 17 laga di Liga Prancis musim ini.
Selain itu, AC Milan juga punya opsi lain dalam diri Yacine Adli, pemain depan Bordeaux berusia 21 tahun.
Mereka sebenarnya sudah setuju untuk memboyong Adli pada musim panas tahun depan.
Akan tetapi, kini mereka mungkin akan mencoba memboyong Adli enam bulan lebih dini ke San Siro.
REKAP MEIJI YASUDA J1 LEAGUE 2021
Kawasaki Frontale masih belum tergoyahkan, Vissel Kobe membuat sejarah dengan finis di posisi ketiga, sementara empat tim harus turun kasta.
Apa memori terbaik Skorer soal @J_League_En musim ini?
Selengkapnya: https://t.co/hTZe1YxEQo pic.twitter.com/uULrYyI1zo— SKOR.id (@skorindonesia) December 6, 2021
Berita AC Milan Lainnya:
Prediksi Empoli vs AC Milan: Tim Naik Daun vs Setan Merah yang Melempem
Olivier Giroud Pulih, Duet dengan Zlatan Ibrahimovic jadi Senjata AC Milan