- Sadio Mane sudah lima tahun membela Liverpool.
- Kontrak sang pemain akan habis pada 2023 mendatang.
- Berikut ini adalah video hari pertama Mane ke markas The Reds.
SKOR.id - Berikut ini adalah momen hari pertama Sadio Mane di Liverpool. Meski sang pemain sukses mencetak sejarah, namun soal penampilan tak ada yang berubah.
Seperti diketahui, Mane didatangkan ke Anfield pada bursa transfer musim panas 2016 lalu dari Southampton.
Pihak Liverpool tidak pernah mengumumkan harga transfer Mane. Namun, menurut BBC Sport, Liverpool memboyong Mane dengan harga sekitar 34 juta poundsterling atau sekitar Rp 597 miliar (kurs saat itu).
The Reds bukan asal-asalan ketika memboyong seorang pemain. Meskipun "hanya" dari Southampton, namun penampilan Mane sangat menyita perhatian klub-klub besar Liga Inggris saat itu.
Bagaimana tidak, pemain sayap asal Senegal itu berhasil menyarangkan 45 gol dan 32 assist dalam 75 laga bersama Southampton.
Kini, sudah lima tahun Sadio Mane berseragam Liverpool. Ia sudah membantu klub merengkuh gelar Liga Inggris dan Liga Champions.
Soal prestasi individu, sang pemain juga mencetak gol ke-100 sepanjang kariernya bersama klub asal Merseyside tersebut.
Gol ke-100 Sadio Mane itu dicetak pada 19 September 2021 lalu pada matchday kelima Liga Inggris melawan Crystal Palace.
Mane memang mencatatkan banyak prestasi bersama Liverpool, namun ada satu hal dari diri sang pemain yang tidak berubah sejak kali pertama ia datang.
Hal tersebut adalah soal penampilan. Mane terus setia dengan gaya rambut semi mohawk dengan sedikit sentuhan warna coklat di sisi kirinya.
Jika dilihat-lihat, gaya tersebut hampir mirip dengan rambut Paul Pogba. Bedanya, Pogba kerap bergonta-ganti warna garis rambutnya.
Kalau skorer penasaran dengan gaya Sadio Mane saat kali pertama datang ke Liverpool, skorer bisa menyaksikan tayangan video di bawah ini:
10 Musuh Favorit Cristiano Ronaldo di Liga Champions, Ada Lawannya di 16 Besar Musim Ini
Klik link untuk baca https://t.co/kavcMCG7Er— SKOR.id (@skorindonesia) December 15, 2021
Berita Liga Inggris Lainnya
VIDEO: Jurgen Klopp Tegaskan Liverpool Bukan Menang Beruntung