- Manchester United tertarik mendatangkan Dusan Vlahovic dari Fiorentina.
- Manchester United harus bersaing dengan tim lain untuk mendapatkan Dusan Vlahovic.
- Saat ini, mencari pelatih utama jadi prioritas Manchester United.
SKOR.id - Manchester United dikabarkan tertarik untuk bersaing mendapatkan penyerang Fiorentina, Dusan Vlahovic.
Dusan Vlahovic menjadi incaran tim-tim Eropa atas penampilannya bersama Fiorentina musim ini. Vlahovic telah mencetak 12 gol dan empat assist dari 14 penampilannya di musim ini.
Tetapi Manchester United harus membayarkan klausul rilis 70 juta pounds untuk mengamankan tanda tangan Vlahovic.
Setan Merah bukan satu-satunya tim yang tertarik dengan penyerang Serbia tersebut.
Juventus, AC Milan, Tottenham Hotspur, serta Newcastle United juga mengamati perkembangan Vlahovic.
Vlahovic masih memiliki kontrak di Fiorentina hingga tahun 2023. Akan tetapi, klub berpotensi menjualnya karena tidak mencapai kesepakatan baru.
Vlahovic juga tampil gemilang bersama dengan Serbia. Pemain 21 tahun tersebut telah tampil 98 kali dengan torehan 41 gol.
Jika Manchester United mendatangkan Dusan Vlahovic, persaingan di lini depan mereka semakin ketat. Saat ini, mereka memiliki penyerang seperti Cristiano Ronaldo, Edinson Cavani, Marus Rashford, dan Mason Greenwood.
Selain berencana mendatangkan penyerang, Manchester United masih memprioritaskan untuk mencari pelatih anyar setelah resmi berpisah dengan Ole Gunnar Solskjaer.
Ada beberapa yang menjadi kandidat pelatih Manchester United. Mereka adalah Mauricio Pochettino, Ralf Rangnick, Ernesto Valverde, Paulo Fonseca, serta Rudi Garcia.
11 Tim yang Sudah Dipastikan Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions
Klik link untuk baca https://t.co/iGmIGlTb0Z— SKOR.id (@skorindonesia) November 24, 2021
Berita Manchester United lainnya:
VIDEO: Dirumorkan ke Manchester United, Begini Tanggapan Mauricio Pochettino
VIDEO: Michael Carrick Bahas Pentingnya Kemenangan Manchester United atas Villarreal