- Manchester United menghadapi Young Boys di Liga Champions.
- Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo, sempat membuat petugas keamanan terkapar karena tembakannya saat pemanasan.
- Cristiano Ronaldo kemudian memeriksa dan menghampiri petugas keamanan tersebut.
SKOR.id - Sebelum laga Manchester United kontra Young Boys di Liga Champions, sempat terjadi insiden yang melibatkan megabintang, Cristiano Ronaldo, dengan petugas keamanan pertandingan.
Manchester United bertandang ke kandang Young Boys pada putaran pertama Liga Champions 2021-2022, Selasa (14/9/2021) malam WIB.
Saat kedua tim melakukan pemanasan terdapat insiden tak terduga.
Cristiano Ronaldo menjadi salah satu pemain yang tengah melatih tembakannya menjelang pertandingan.
Tetapi tembakan pemain Portugal tersebut tidak tepat sasaran dan justru mengenai salah seorang petugas keamanan stadion.
Akibatnya, sang petugas langsung ambruk dan mendapat perawatan dari rekannya serta tim medis.
Ronaldo pun tampak menghampiri petugas keamanan untuk melihat kondisinya di pinggir lapangan.
Ia juga menyampaikan permintaan maaf karena bola tembakannya mengenai petugas tersebut.
Ronaldo sukses menjadi pencetak gol pembuka Manchester United saat menghadapi Young Boys pada menit ke-13.
Cristiano Ronaldo juga menyamai pencapaian mantan rekan setimnya di Real Madrid, Iker Casillas. Ia menjadi pemain dengan penampilan terbanyak sepanjang sejarah Liga Champions (177).
Kisah Marcel Sabitzer, Lepas Ban Kapten RB Leipzig demi Hias Bangku Cadangan Bayern Munchen https://t.co/AwOn6Z80no— SKOR.id (@skorindonesia) September 14, 2021
Berita Cristiano Ronaldo lainnya:
Cristiano Ronaldo Mulai Berani Bicara soal Pensiun, Tujuannya untuk Memotivasi