- Spanyol berhasil mengalahkan Pantai Gading dengan skor 5-2.
- Pertandingan diwarnai dengan drama yang terjadi pada menit-menit akhir.
- Striker Spanyol, Rafa Mir, menjadi bintang usai mencetak hattrick.
SKOR.id - Spanyol berhasil lolos ke semifinal Olimpiade Tokyo 2020 usai mengalahkan Pantai Gading.
Spanyol dan Pantai Gading bertemu pada babak perempat final sepak bola putra Olimpiade 2020.
Laga ini digelar di Miyagi Stadium pada hari Sabtu (31/7/2021) sore WIB.
Sepanjang pertandingan, kedua tim saling jual beli serangan.
Namun, Pantai Gading unggul terlebih dahulu melalui Eric Bailly pada menit ke-10.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Kemudian 20 menit berselang, Spanyol akhirnya mampu menyamakan kedudukan lewat Dani Olmo.
Mikel Oyarzabal sempat membuat Spanyol unggul, akan tetapi golnya dianulir karena terlebih dahulu offside.
Hingga turun minum skor 1-1 bertahan.
Pada babak kedua, kedua tim sama-sama kesulitan untuk menembus ketatnya lini pertahanan sang lawan.
Spanyol beberapa kali mendapatkan peluang melalui Bryan Gil, Dani Olmo, dan Mikel Oyarzabal.
Namun, tak ada satu pun yang berujung gol.
Drama pertandingan justru baru dimulai ketika laga memasuki menit ke-90.
Max-Alain Gradel secara mengejutkan berhasil membobol gawang Unai Simon jelang laga berakhir.
Kemenangan yang sudah ada di depan mata Pantai Gading justru pupus semenit setelah gol tersebut tercipta.
Blunder yang dilakukan oleh lini pertahanan Pantai Gading berhasil dimaksimalkan oleh pemain pengganti Rafa Mir.
Gol tersebut membuat laga harus diselesaikan lewat babak perpanjangan waktu.
Pada babak perpanjangan waktu, Spanyol mendapatkan hadiah penalti usai Eric Bailly melakukan handsball.
Mikel Oyarzabal yang ditunjuk sebagai eksekutor lantas tak menyia-nyiakan peluang tersebut untuk membuat skor berubah menjadi 3-2.
Petaka bagi Pantai Gading berlanjut ketika Rafa Mir berhasil mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya pada menit ke-117.
Jelang laga berakhir, Rafa Mir kemudian berhasil mencetak hattrick sekaligus menjadi penutup pertandingan.
Spanyol pun berhak melaju ke babak semifinal untuk menghadapi Jepang/Selandia Baru.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Ketua Umum PSSI Punya Keyakinan Liga 1 Bergulir 20 Agustus 2021 https://t.co/hczlAW2PB4— SKOR.id (@skorindonesia) July 28, 2021
Berita Olimpiade Lainnya:
Olimpiade Tokyo 2020: Lewati Fase Grup, Anthony Sinisuka Ginting Bersyukur Tak Cedera
Hasil Olimpiade Tokyo 2020: Tak Diunggulkan, Lifter Rahmat Erwin Abdullah Raih Perunggu