- Massimiliano Allegri sempat ditawari menggantikan Zinedine Zidane di Real Madrid.
- Ajakan tersebut ditolak demi bisa kembali ke Juventus.
- Ia berharap bisa mengembalikan Juventus berjaya di Liga Italia.
SKOR.id - Massimiliano Allegri menolak kesempatan mengarsiteki Real Madrid demi bisa kembali ke Juventus. Ia tertarik dengan tantangan untuk mengembalikan I Bianconeri ke era keemasan.
Mantan pelatih AC Milan ini resmi diperkenalkan sebagai juru taktik Juventus untuk kedua kalinya pada Selasa (26/7/2021) waktu setempat.
Sebelumnya, Massimiliano Allegri hengkang dari Turin dua tahun silam dan kursi pelatih diisi Maurizio Sarri serta Andrea Pirlo. Namun, keduanya dianggap tak mampu mereplika pencapaian Allegri di Allianz Stadium.
Allegri sendiri sempat didekati Real Madrid ketika Zinedine Zidane mundur di akhir musim lalu.
Namun, tawaran raksasa Liga Spanyol itu ditolak demi berusaha mengembalikan Juventus ke papan atas Liga Italia setelah kehilangan gelar yang diambil Inter Milan musim lalu.
"Saya harus berterima kasih kepada presiden Madrid atas kesempatan yang ia berikan kepada saya. Saya memilih Juventus karena cinta saya untuk klub ini dan karena saya percaya pada tim muda ini," kata Allegri dalam konferensi pers.
"Akan menyenangkan melatih para pemain ini, tapi kami juga harus menang. Itulah hal terpenting.”
Massimiliano Allegri membawa Juventus berjaya di Liga Italia dengan meraih Scudetto lima kali, Coppa Italia empat kali dan dua kali menjadi runner-up Liga Champions.
Meski mengukir tinta emas di masa lalu, allenatore berusia 53 tahun ini mengajak para pemain untuk memulai era baru.
"Apa yang telah kami lakukan akan tetap menjadi sejarah. Dua tahun silam kami memutuskan berpisah, sekarang kami mulai dari awal untuk meraih target-target kami," lanjutnya.
"Saya bangga Juventus menghubungi saya dan saya bangga terhadap cinta fans. Untuk sekarang, kami hanya perlu fokus ke lapangan."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Momen Terbaik Sergio Reguilon di Musim Perdana bersama Tottenham Hotspur https://t.co/7YEA4reWQD— SKOR.id (@skorindonesia) July 27, 2021
Berita Massimiliano Allegri lainnya
Kembali Tangani Juventus, Massimiliano Allegri Minta Hal Ini dari Cristiano Ronaldo
Massimiliano Allegri Menantang Weston McKennie Mencetak 10 Gol