- Pelatih Inggris, Gareth Southgate, beri pembelaan atas kegagalan penalti Bukayo Saka di final Euro 2020.
- Inggris kalah 2-3 atas Italia di final Piala Eropa 2020.
- Gareth Southgate mengambil tanggung jawab penuh atas kekalahan timnas Inggris.
SKOR.id - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, membela winger muda Bukayo Saka yang gagal melakukan penalti di final Euro 2020.
Bukayo Saka gagal melakukan tugasnya sebagai penendang penalti terakhir Inggris di adu penalti final Piala Eropa 2020 saat melawan Italia, Senin (12/7/2021) dini hari WIB.
Kegagalan pemain muda Arsenal membuat Italia menjadi juara turnamen tahun ini.
Inggris dan Italia harus menyelesaikan pertandingan dengan adu penalti usai bermain imbang 1-1 selama 120 menit. Pada babak adu penalti Italia menang 3-2 atas The Three Lions.
Baca Juga: Piala Eropa 2020: Jadwal, Hasil, Klasemen, Profil Tim dan Stadion Lengkap
Saka bersama Marcus Rashford dan Jadon Sancho menjadi pemain Inggris yang gagal mengonversikan gol melalui titik putih.
Sementara itu, dari Italia terdapat Andrea Belotti dan Jorginho yang gagal melakukan tugasnya.
Akan tetapi, Saka menjadi sasaran orang-orang atas kegagalan Inggris di Piala Eropa 2020.
Gareth Southgate merasa pemain Arsenal tersebut tidak pantas untuk disalahkan. Southgate justru bertanggungjawab penuh atas kegagalan tersebut karena ia yang menentukan algojo penalti Inggris.
"Itu terserah saya, saya memutuskan pengambil penalti berdasarkan apa yang telah mereka lakukan dalam pelatihan dan tidak ada yang sendirian."
"Kami telah menang bersama sebagai sebuah tim dan kami semua bersama-sama tidak dapat memenangkan pertandingan malam ini dan dalam hal penalti, itu adalah panggilan saya dan itu sepenuhnya ada di tangan saya," terangnya.
Meski kalah, mencapai final Euro 2020 menjadi pencapaian tertinggi timnas Inggris di Piala Eropa. Pasalnya, mereka prestasi tertinggi mereka sebelumnya hanya menempati posisi ketiga dan semifinalis.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Final Euro 2020: Akhir Dominasi Juara Tim Berjersey Merah https://t.co/aZqrIVAr6B— SKOR.id (@skorindonesia) July 11, 2021
Berita Piala Eropa lainnya:
Final Euro 2020: Inggris Kalah Penalti, Manchester United Dibully