- Cristiano Ronaldo menjawab rumor seputar kepindahan ke Manchester United atau Paris Saint-Germain (PSG).
- Cristiano Ronaldo dirumorkan akan meninggalkan Juventus dan mencari klub baru musim depan.
- Saat ini Cristiano Ronaldo lebih memilih fokus membela timnas Portugal di Piala Eropa 2020 (Euro 2020).
SKOR.id - Cristiano Ronaldo memberikan jawaban mengenai rumor kepindahan ke Manchester United atau Paris Saint-Germain (PSG).
Seusai hasil kurang maksimal yang diterima oleh Juventus pada musim 2020-2021, Cristiano Ronaldo dikabarkan hengkang.
Cristiano Ronaldo dirumorkan kemballi ke Manchester United, atau merapat ke tim raksasa Prancis, PSG.
Dalam sebuah jumpa pers Piala Eropa 2020 (Euro 2020), Cristiano Ronaldo mendapat pertanyaaan seputar hal tersebut.
Dalam pertanyaan tersebut, Cristiano Ronaldo diminta memberi tahu tentang teka-teki masa depannya.
Namun, Cristiano Ronaldo dengan tegas menjawab pertanyaan tersebut, bahwa hal itu sama sekali tidak mengganggunya.
Namun, ada hal yang lebih penting, yaitu fokus bersama Portugal untuk bermain di Piala Eropa 2020.
"Apapun yang akan terjadi adalah positif, terlepas saya akan tinggal atau pergi, itu bukan hal yang terpenting sekarang," ujar Ronaldo.
"Hal yang paling penting adalah fokus kepada tim nasional, kami tidak memiliki kesempatan bermain di kompetisi seperti ini setiap hari," ujar Ronaldo menambahkan.
Skorer dapat menyaksikan wawancara Cristiano Ronaldo melalui tayanagn video Dugout berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Man of the Match Piala Eropa 2020 - Spanyol vs Swedia: Victor Lindelof https://t.co/KXg32CdZX3— SKOR.id (@skorindonesia) June 14, 2021
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Carlo Ancelotti Nyanyikan Anthem Real Madrid Usai Sabet La Decima
VIDEO: Sterling Bicara soal Menang Lawan Kroasia dan Assist Kalvin Phillips