- Timnas Inggris berhasil menang 1-0 lawan Kroasia.
- Mengalahkan Kroasia jadi kunci untuk juara Piala Eropa dan Piala Dunia sejak 2012 lalu.
- Tiga dari empat juara kompetisi besar itu selalu mengalahkan Kroasia dalam turnamen yang sama.
SKOR.id - Berhasil menjegal Kroasia, timnas Inggris sepertinya punya peluang untuk jadi juara Piala Eropa 2020.
Timnas Inggris menang dengan skor 1-0 saat menhadapi Kroasia pada laga Piala Eropa 2020, Minggu (13/6/2021).
Tak hanya mendapatkan tiga poin perdana di babak grup, kemenangan ini juga punya arti khusus lainnya.
Sejak 2012 lalu, setiap ada turnamen besar, timnas Kroasia seperti jadi kunci.
Tiga dari empat tim yang juara dalam Piala Eropa dan Piala Dunia selalu mengalahkan Kroasia dalam turnamen yang sama.
Pada Piala Eropa 2012, Kroasia sempat kalah 0-1 dari Spanyol di babak grup lewat gol tunggal Jesus Navas pada menit ke-88. Spanyol kemudian jadi juara Piala Eropa 2012.
Kejadian terulang di Piala Eropa 2016. Kroasia kalah 0-1 dari Portugal pada babak 16 besar melalui gol Ricardo Quaresma pada menit ke-117, Portugal kemudian jadi juara.
Di Piala Dunia 2018, Kroasia berhasil lolos sampai ke final, timnas Prancis berhasil menjegal mereka dan keluar sebagai juara.
Hanya pada Piala Dunia 2014, mereka tak bertemu dengan Jerman yang kemudian keluar sebagai juara.
Selanjutnya, Kroasia akan menghadapi Republik Ceko pada laga kedua babak grup, Jumat (18/6/2021).
Pada hari yang sama, timnas Inggris akan menghadapi tetangga mereka, Skotlandia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
BEDA NASIB SI KEMBAR AROMA JAWA DI TANAH SAKURA @J_League_En
Riki dan Riku Matsuda musim ini bermain di satu tim, Cerezo Osaka. Sayang, nasib mereka berbeda 180 derajat.
Selengkapnya: https://t.co/6eg2NWCGs5 pic.twitter.com/5mOdBwWb8l— SKOR.id (@skorindonesia) June 10, 2021
Berita Piala Eropa 2020 Lainnya:
Kalahkan Kroasia, Harusnya Southgate Selalu Pakai 4 Bek untuk Timnas Inggris
Rekor! Jude Bellingham Jadi Pemain Termuda dalam Sejarah Piala Eropa