- Wojciech Szczesny menjawab rumor yang menyebutnya bakal hengkang dari Juventus.
- Wojciech Szczesny menegaskan bahwa tidak ada obrolan tentang hal tersebut.
- Kiper asal Polandia itu masih memiliki kontrak dengan Si Nyonya Tua hingga 2024 mendatang.
SKOR.id - Kiper Juventus, Wojciech Szczesny, menjawab rumor hengkang yang menyangkut namanya.
Wojciech Szczesny masih memiliki kontrak yang terbilang cukup lama di Juventus, yakni hingga 2024.
Akan tetapi, akhir-akhir ini Wojciech Szczesny santer dikabarkan bakal kembali ke klub lamanya AS Roma.
Juventus disebut-sebut tidak bisa memboyong Gianluigi Donnarumma dari AC Milan jika Szczesny tidak hengkang.
Ya, klub berjuluk Si Nyonya Tua disebut-sebut ingin mendatangkan Donnarumma pada musim panas ini.
Dilansir dari Football Italia, Wojciech Szczesny menegaskan bahwa tidak ada obrolan terkait hal tersebut hingga saat ini.
"Saya tahu bahwa (kabar) ini sudah ada di media cukup lama, jadi saya akan mencoba menjawabnya sekali," kata Szczesny.
"Saya belum berbicara dengan Juventus ataupun klub lain karena tidak ada yang perlu dibahas tentang kepindahan," imbuh sang kiper.
Mantan penjaga gawang Arsenal itu kemudian mengatakan bahwa strategi transfer Juventus bukanlah wewenangnya.
"Saya tidak bertanggung jawab atas strategi transfer yang dilakukan Juventus," Szczesny menuturkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Aturan Spesial Pandemi di Piala Eropa 2020 https://t.co/5hHPhSSt8F— SKOR.id (@skorindonesia) June 6, 2021
Berita Juventus Lainnya:
Dipecat Juventus, Andrea Pirlo Jadi Kandidat Pelatih Anyar Everton