- Celtic FC kabarnya sudah setuju harga untuk memboyon Ange Postecoglou.
- Pelatih Yokohama F. Marinos itu tak punya lisensi pelatih yang dibutuhkan.
- Selain itu, pembicaraan kontrak masih berlangsung.
SKOR.id - Ada beberapa penahan yang membuat Celtic FC belum resmi mendatangkan pelatih Yokohama F. Marinos, Ange Postecoglou.
Laporan dari Sky Sports mengungkapkan bahwa Celtic FC sudah setuju mahar yang harus dibayar untuk memboyong Ange Postecoglou dari Yokohama F. Marinos.
Meski begitu, ada beberapa penahan yang harus dilalui sebelum Celtic mengumumkan Postecoglou sebagai pelatih baru mereka.
Pertama adalah soal lisensi kepelatihan yang dimiliki Postecoglou.
Ia tak memiliki lisensi UEFA Pro yang wajib dimiliki untuk melatih di sana, tetapi Celtic sudah mengajukan pengecualian ke UEFA.
Celtic mengajukan pengecualian lewat jalan "Prosedur pengakuan kompetensi".
Celtic percaya diri bahwa pengalaman 25 tahun melatih Postecoglou, termasuk dua kali membawa timnas Australia ke Piala Dunia dan juara Piala Asia 2015 sudah cukup bagi UEFA.
Jika disetujui UEFA, maka tak ada masalah bagi Postecoglou untuk jadi pelatih Celtic, meski proses tersebut bisa berlangsung lebih dari sepekan.
Selain lisensi, kontrak personal dengan Postecoglou juga kini masih dalam proses negosiasi.
Postecoglou datang ke Yokohama F. Marinos pada 2018 dan berhasil membawa klub tersebut juara Meiji Yasuda J1 League pada musim 2019.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
AHLI KEMENANGAN DARI KAWASAKI
Toru Oniki pecahkan rekor yang sebelumnya dipegang Akira Nishino (180 laga)
Kawasaki Frontale 3 kali juara @J_League_En dalam 4 musim terakhir, musim ini belum terkalahkan.
Siapa bisa hentikan Toru Oniki?
Selengkapnya: https://t.co/QkQtDIvyiN pic.twitter.com/1deXDnAwEg— SKOR.id (@skorindonesia) June 2, 2021
Berita J.League Lainnya:
Deretan Maskot Tim-Tim J.League: Tanuki, Sapi, Raja Air, sampai Si Putra Petir!
Persebaran Gelar J1 League: Kashima Antlers Terbanyak, Terpusat di Tokyo dan Pulau Honshu