- Meski menang 2-1, Real Madrid gagal meraih gelar Liga Spanyol 2020-2021.
- Los Blancos mengalahkan Villarreal melalui gol yang diciptakan Karim Benzema dan Luka Modric.
- Mereka sempat tertinggal 0-1 di babak pertama tapi kemudian berhasil bangkit.
SKOR.id - Real Madrid gagal membuat drama di pekan terakhir Liga Spanyol. Pasukan Zinedine Zidane memang menang 2-1 atas Villarreal, Sabtu (22/5/2021), namun kemenangan tersebut tidak lagi berarti apapun.
Karim Benzema dan kawan-kawan harus puas di posisi kedua karena Atletico Madrid pada saat yang sama menang 2-1 pula atas Real Valladolid dan tampil sebagai juara Liga Spanyol 2020-2021.
Kemenangan Los Merengues tercipta melalui dua gol yang diciptakan Karim Benzema pada menit ke-87 sedangkan gol kedua ditorehkan Luka Modric menit ke-90+2.
Pada pertandingan ini, Real Madrid bahkan sempat tertinggal 0-1 pada menit ke-20 setelah Villarreal menjebol gawang Thibaut Courtois melalui aksi Yeremi Pino.
Real Madrid mengakhiri 45 menit pertama dengan kedudukan tertinggal 0-1. Yang menarik, ketika itu pula, Atletico Madrid pun sempat tertinggal 0-1.
Los Merengues awalnya memang masih memiliki peluang karena mereka hanya tertinggal dua poin dari Atletico Madrid.
Namun, keajaiban tersebut tidak terjadi di pekan terakhir ini. Mereka harus puas di posisi kedua. Dengan hasil ini pula, praktis Real Madrid tanpa gelar pada musi ini.
Menghadapi Villarreal, Zinedine Zidane menggunakan pola 4-3-3 dengan trio Marco Asensio, Karim Benzema, dan Vinicius Junior di lini depan. Sedangkan tiga gelandangnya adalah Federico Valverde, Casemiro, dan Luka Modric.
Raphael Varane, Eder Milito di jantung pertahanan dengan Odriozola dan Miguel Gituierrez sebagai bek kanan dan kiri. Thibaut Courtois tetap menjadi pilihan di bawah mistar.
Kegagalan ini praktis semakin menguatkan kemungkinan Zinedine Zidane pergi meninggalkan Los Merengues setelah musim lalu membawa tim ini juara Liga Spanyol.
LIVEMADRIDVILLARREAL
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hans-Dieter Flick Tolak Barcelona, Mikel Arteta Jadi Favorit Selanjutnya https://t.co/UON7vgNef1— SKOR.id (@skorindonesia) May 21, 2021
Berita Real Madrid lainnya:
Zinedine Zidane Akui Real Madrid Bisa Lebih Baik Tanpa Dirinya
Dengan atau Tanpa Zidane dan Koneksi Prancis, Mbappe Tetap ke Real Madrid