- Andres Iniesta resmi perpanjang kontrak bersama Vissel Kobe.
- Ia akan bermain sampai usia 39 tahun.
- Kazuyoshi Miura adalah pemain tertua di dunia, berusia 54 tahun.
SKOR.id - Andres Iniesta belum habis, ia sepertinya masih akan lama bermain di Meiji Yasuda J1 League.
Ada kejutan besar untuk fans Vissel Kobe pada hari ulang tahun ke-37 Andres Iniesta, 11 Mei 2021 lalu.
Bersamaan dengan hari ulang tahun dan pemberian kue tersebut, Vissel Kobe mengumumkan mereka memperpanjang kontrak Iniesta.
Legenda Barcelona dan timnas Spanyol itu memperpanjang kontrak dua tahun sampai 2023 mendatang.
Artinya, Iniesta masih akan bermain sampai usia 39 tahun!
Pemain tua di Liga Jepang memang bukan hal asing, bahkan mereka punya pemain tertua di dunia.
Pemegang rekor tersebut adalah Kazuyoshi Miura atau biasa dipanggil King Kazu yang kini membela tim J1 League lainnya, Yokohama FC.
King Kazu masih aktif sebagai pemain meski saat ini sudah berusia 54 tahun!
Memang, jika sudah sampai akhir kontrak nanti, Iniesta masih perlu 15 tahun untuk menyamai rekor ini, dengan catatan King Kazu tak menambah rekor tersebut.
"Saya berharap saya bisa main sampai usia 52 tahun. Itu akan jadi hal bagus karena sepak bola adalah cinta dan kehidupan saya," ujar Iniesta tahun lalu saat bertemu dengan Miura.
"Saya sangat menikmati sepak bola. Saya akan mencoba sebaik mungkin untuk tetap bugar dan bermain selama memungkinkan. Seperti yang saya bilang sebelumnya, saya sangat mengagumi Kazuyoshi Miura yang punya semangat untuk terus bermain sepak bola."
Yokohama FC juga punya pemain veteran lain di skuad mereka saat ini, Shunsuke Nakamura.
Legenda timnas Jepang yang pernah melanglang Eropa itu kini masih bermain meski sudah berusia 42 tahun!
Rekan Nakamura di timnas Jepang dulu, Shinji Ono, juga masih bermain dengan memperkuat Hokkaido Consadole Sapporo meski sudah berusia 41 tahun.
Artinya, memang bukan hal asing bagi pemain veteran seperti Iniesta untuk terus bermain meski sudah berusia senja sebagai pesepak bola.
Jadi, sampai usia berapa Iniesta akan bermain?
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
MEREKA YANG TERBAIK DI J1 LEAGUE BULAN APRIL @J_League_En
Kawasaki Frontale sebagai juara bertahan dan juga belum terkalahkan musim ini mendominasi penghargaan Meiji Yasuda J1 League bulan April.
Selengkapnya: https://t.co/x6rgYDd9xG pic.twitter.com/MIZmaWLPJA— SKOR.id (@skorindonesia) May 9, 2021
Berita J.League Lainnya:
Asal-usul dan Arti Nama Klub-Klub Meiji Yasuda J1 League: Bahasa Asing dan Harapan
Arti Logo dan Lambang Klub-Klub Meiji Yasuda J1 League: Sejarah dan Warna Kebanggaan